Friday 19 February 2016

10 Nasehat Bijak Einstein Tentang Hidup Sukses

10 Nasehat Bijak Einstein Tentang Hidup Sukses

Tak perlu bersiap-siap mengernyitkan kening, kita hanya akan membahas ringan tentang filosofi hidup singkat Einstein.

Tidak ada Fisika, nuklir, atau hal-hal jenius lainnya. Hanya hal kecil tapi sering terlupakan, padahal berpengaruh besar terhadap kehidupan kita. Apa saja nasehat bijak Einstein? Yuk kita lihat.


1. Buntuti Terus Rasa Ingin Tahu Anda

"Saya bukan memiliki bakat khusus. Hanya selalu menikmati rasa ingin tahu saja."

Membaca kutipan Einstein di atas membuat kita bertanya-tanya. Seperti apa rasa ingin tahu itu? Saya selalu bertanya-tanya mengapa ada orang sukses, sementara banyak lainnya gagal?

Karena itu banyak-banyaklah menghabiskan banyak waktu membaca banyak bahan. Mencari tahu koneksi berbagai hal terhadap kata 'sukses'. Mengejar jawaban rasa ingin tahu Anda adalah kunci rahasia kesukesan.

2. Tekun itu Tak Ternilai

"Saya bukannya pintar, boleh dikatakan hanya bertahan lebih lama menghadapi masalah."

Bayangkan seekor kura-kura di tengah rimba gunung, sementara dia ingin menuju pantai. Atau, apakah Anda setekun tunas mangga terus-menerus bertumbuh, berkembang sehingga akhirnya berbuah?

Ada ungkapan bagus yang popular di kalangan pegawai pos, 'Selembar prangko menjadi bernilai hanya karena ketika dia menempel pada surat hingga mengantarnya sampai ke tujuan'. Jadilah seperti prangko, selesaikan apa yang sudah Anda mulai.

3. Fokus pada saat ini.

"Seorang pria yang bisa menyetir dengan aman sementara mencium gadis cantik, sebenarnya tidak memberi penghargaan yang layak untuk ciumannya itu."

Einstein kok ngomongin tentang ciuman ya? Ah, itu kan hanya istilah saja, Tapi saya ingin cerita tentang kejadian ketika sesorang menjaga kebun duren di kebun.

Begitu banyak kera seperti menunggu si penjaga lengah dan menyikat durian ranum di atas pohon. Kemudian seorang lainnya berkata, bahwa Anda tak akan bisa menembak dua kera sekaligus.

Pengertian yang bisa disimpulkan atas kata-kata tersebut adalah, 'Seseorang bisa melakukan banyak hal, tapi bukan semua hal sekaligus'.

Belajar untuk 'berada di sini, saat ini', berikan perhatian kepada apa yang sedang Anda kerjakan. Energi terfokus adalah sumber kekuatan. Itulah perbedaan antara kesuksesan dan kegagalan.

4. Imaginasi adalah kekuatan

"Imaginasi adalah segalanya. Imaginasi adalah penarik masa depan. Imaginasi lebih penting daripada pengetahuan."

Ungkapan Einstein ini sangat terkenal. Apakah Anda berimajinasi setiap hari? Imaginasi lebih penting dari pengetahuan!

Imaginasi memainkan satu babak awal dalam pentas hidup masa depan Anda. Lagi, kata Einstein, "Tanda kejeneniusan sesungguhnya bukanlah pengetahuan melainkan imaginasi."

Sekali lagi, apakah Anda sudah melatih otot-otot imaginasi Anda setiap hari? Jangan biarkan otot-otot itu menjadi kurus dan sakit-sakitan.

Hidup tanpa imajinasi seperti mengikuti aliran sungai, pasrah mengikuti apapun kemauan dan ke mana arahnya. Tak memiliki kuasa atas apapun terhadap pilihan ataupun keinginan. Menyedihkan.

5. Buat Kesalahan

"Seseorang yang tidak pernah membuat kesalahan sebenarnya tak pernah mencoba sesuatu yang baru."

Einstein tak pernah takut dengan kesalahan. Tak perlu alergi dengan kesalahan. Catat baik-baik, KESALAHAN bukan KEGAGALAN.

Dua hal tadi berbeda. Kesalahan-kesalahan dapat membantu Anda menjadi lebih baik, lebih cepat, lebih cerdas, jika Anda menggunakannya dengan tepat tentunya.

Carilah sesuatu berbau baru (something new) dari kesalahan Anda. Seperti sudah dibilang sebelumnya, jika ingin sukses, belajar lebih banyak dari kesalahan Anda.

6. Hidup pada saat ini

"Saya tak pernah memikirkan masa depan–itu akan datang sesaat lagi."

Satu-satunya jalan agar hidup Anda baik dimasa depan adalah hidup dengan baik pada saat sekarang. Ah, lagi-lagi nasehat bijak untuk menyikapi waktu dengan tepat oleh pakar fisika quantum Einstein.

Sangat tak mungkin mengubah kemarin karena sudah terjadi. Yang bisa Anda lakukan sekarang adalah mengubah cara pandang Anda saat ini tentang kemarin agar menjadi lebih baik.

Anda juga tidak bisa mengubah besok menjadi lebih baik, kecuali jika Anda melakukan yang terbaik pada saat ini. Masalahnya hanya tentang waktu, dan waktu tidak pernah ke mana-mana kok.

7. Hargai diri Anda

"Berusahalah dengan keras bukan untuk menjadi sukses, tapi untuk menjadi lebih berharga."

Tak perlu lah banting tulang untuk menjadi lebih sukes. Luangkan waktu Anda untuk menaikkan nilai diri Anda.

Jika Anda memang bernilai, sukses akan datang menghampiri Anda. Apakah Einstein bekerja lebih keras untuk sukses? Mungkin dia hanya terus menerus berinvestasi untuk meningkatkan nilai dirinya. Sukses datang sendiri kepadanya.

Kenali bakat dan berkah karunia-Nya kepada Anda. Belajarlah mengasah mereka menjadi lebih tajam, gunakan untuk memberi manfaat sebanyak-banyaknyak kepada orang lain.

Bekerjalah untuk menjadi bernilai, sukses akan mengejar Anda. Apakah berlian harganya sama dengan kerikil? Anda punya jawabannya. Keduanya mengalami tekanan berbeda sehingga membedakan nilainya.

8. Jangan mengharapkan Hasil Berbeda

"Kegilaan: adalah melakukan sesuatu dengan cara sama berulang-ulang dan mengharapkan hasil berbeda."

Nasehat bijak Enstein di atas adalah favorit saya. Anda jangan mengharapkan hasil menjadi lebih baik jika Anda masih bertahan dengan cara yang Anda pakai sekarang.

Dengan ungkapan lain, Anda mimpi mengharapkan otot bisep Anda menjadi lebih 'seksi' jika masih mengangkat barbel ringan terus menerus.

Jika ingin hidup Anda berubah, Anda harus berubah. Mengubah cara pikir, cara pandang dan cara melakukan sesuatu.

Ketika Anda mengubah pikiran Anda, mengubah sudut pandang Anda, mengubah tindakan Anda, hidup Anda akan berubah dengan sendirinya.

Bayangkan hal berikut: Ada seorang gadis manis tepat di depanmu. Bandingkan kedua aksi berikut. Pertama, kamu senyum tulus, reaksi si gadis adalah membalas senyummu. Kedua, kamu melotot padanya, bisa ditebak apa reaksi si gadis?

9. Pengetahuan terasah melalui Pengalaman
"Informasi bukanlah pengetahuan. Satu-satunya sumber pengetahuan adalah pengalaman."

Pengetahuan itu berasal dari pengalaman. Anda bisa mendiskusikan sebuah proyek, tapi diskusi itu hanya akan memberi Anda informasi.

Anda harus melakukan proyek tersebut untuk 'tahu' apakah proyek tersebut berjalan dengan benar atau tidak.

Anda harus melakukannya untuk mengatasi munculnya masalah-masalah ditengah proyek berjalan. Itu membuat Anda memiliki pengalaman baru dan bermanfaat.

Apa pesan Einstein? Carilah pengalaman! Jangan habiskan waktumu nonton sinetron cinta sementara dirimu setengah mati menginginkan pacar, misalnya. Keluar dari duniamu sekarang dan pengalaman tak ternilai menunggumu di luar sana.

10. Pahami Aturan Main, Lalu Bermainlah Lebih Baik

"Anda harus memahami aturan permainan. Kemudian Anda harus bermain lebih baik daripada pemain lain."

Bagi Einstein, dia cukup memahami aturan-aturan dasar Fisika lalu berpikir dan bekerja lebih baik dibanding fisikawan lainnya. Sederhananya, Anda cukup melakukan dua hal saja.

Pertama, yang harus Anda lakukan adalah memahami 'peraturan' bagaimana cara Anda melakukannya.

Kedua, lakukan pekerjaan tersebut lebih baik dibanding orang lain. Jika Anda mampu melakukan dua hal ini dengan baik, sukses pasti masuk ke kantong Anda

Read More

Seorang Anak Kecil Yang Membungkam Dunia Selama 6 Menit

Seorang Anak Kecil Yang Membungkam Dunia Selama 6 Menit

Cerita ini berbicara mengenai seorang anak yg bernama Severn Suzuki, seorang anak yg pada usia 9 tahun telah mendirikan Enviromental Children's Organization ( ECO ).

ECO sendiri adalah sebuah kelompok kecil anak yg mendedikasikan diri untuk belajar dan mengajarkan pada anak" lain mengenai masalah lingkungan.

Dan mereka pun diundang menghadiri Konfrensi Lingkungan hidup PBB, dimana pada saat itu Severn yg berusia 12 Tahun memberikan sebuah pidato kuat yg memberikan pengaruh besar ( dan membungkam ) beberapa pemimpin dunia terkemuka.

Apa yg disampaikan oleh seorang anak kecil ber-usia 12 tahun hingga bisa membuat RUANG SIDANG PBB hening, lalu saat pidatonya selesai ruang sidang penuh dengan orang terkemuka yg berdiri dan memberikan tepuk tangan yg meriah kepada anak berusia 12 tahun.

Inilah Isi pidato tersebut: (Sumber: The Collage Foundation)

Halo, nama Saya Severn Suzuki, berbicara mewakili E.C.O - Enviromental
Children Organization
Kami adalah kelompok dari Kanada yg terdiri dari anak-anak berusia 12 dan 13 tahun, yang mencoba membuat perbedaan: Vanessa Suttie, Morga, Geister, Michelle Quiq dan saya sendiri. Kami menggalang dana untuk bisa datang kesini sejauh 6000 mil untuk memberitahukan pada anda sekalian orang dewasa bahwa anda harus mengubah cara anda, hari ini di sini juga. Saya tidak memiliki agenda tersembunyi. Saya menginginkan masa depan bagi diri saya saja.

Kehilangan masa depan tidaklah sama seperti kalah dalam pemilihan umum atau rugi dalam pasar saham. Saya berada disini untuk berbicara bagi semua generasi yg akan datang.

Saya berada disini mewakili anak-anak yg kelaparan di seluruh dunia yang tangisannya tidak lagi terdengar.

Saya berada disini untuk berbicara bagi binatang-binatang yang sekarat yang tidak terhitung jumlahnya diseluruh planet ini karena kehilangan habitatnya. Kami tidak boleh tidak di dengar.

Saya merasa takut untuk berada dibawah sinar matahari karena berlubangnya lapisan OZON. Saya merasa takut untuk bernafas karena saya tidak tahu ada bahan kimia apa yg dibawa oleh udara.

Saya sering memancing di Vancouver bersama ayah saya hingga beberapa tahun yang lalu kami menemukan bahwa ikan-ikannya penuh dengan kanker. Dan sekarang kami mendengar bahwa binatang-binatang dan tumbuhan satu persatu mengalami kepunahan tiap harinya - hilang selamanya.

Dalam hidup saya, saya memiliki mimpi untuk melihat kumpulan besar binatang-binatang liar, hutan rimba dan hutan tropis yang penuh dengan burung dan kupu-kupu. Tetapi sekarang saya tidak tahu apakah hal-hal tersebut bahkan masih ada untuk dilihat oleh anak saya nantinya.

Apakah anda sekalian harus khawatir terhadap masalah-masalah kecil ini ketika anda sekalian masih berusia sama serperti saya sekarang?

Semua ini terjadi di hadapan kita dan walaupun begitu kita masih tetap bersikap bagaikan kita masih memiliki banyak waktu dan semua pemecahannya. Saya hanyalah seorang anak kecil dan saya tidak memiliki semua pemecahannya. Tetapi saya ingin anda sekalian menyadari bahwa anda sekalian juga sama seperti saya!

Anda tidak tahu bagaimana caranya memperbaiki lubang pada lapisan ozon kita. Anda tidak tahu bagaiman cara mengembalikan ikan-ikan salmon ke sungai asalnya. Anda tidak tahu bagaimana caranya mengembalikan binatang-binatang yang telah punah.

Dan anda tidak dapat mengembalikan hutan-hutan seperti sediakala di tempatnya, yang sekarang hanya berupa padang pasir. Jika anda tidak tahu bagaima cara memperbaikinya. TOLONG BERHENTI MERUSAKNYA!

Disini anda adalah delegasi negara-negara anda. Pengusaha, anggota perhimpunan, wartawan atau politisi - tetapi sebenarnya anda adalah ayah dan ibu, saudara laki-laki dan saudara perempuan, paman dan bibi dan anda semua adalah anak dari seseorang.

Saya hanyalah seorang anak kecil, namun saya tahu bahwa kita semua adalah bagian dari sebuah keluarga besar, yang beranggotakan lebih dari 5 milyar, terdiri dari 30 juta rumpun dan kita semua berbagi udara, air dan tanah di planet yang sama - perbatasan dan pemerintahan tidak akan mengubah hal tersebut.

Saya hanyalah seorang anak kecil namun begitu saya tahu bahwa kita semua menghadapi permasalahan yang sama dan kita seharusnya bersatu untuk tujuan yang sama.

Walaupun marah, namun saya tidak buta, dan walaupun takut, saya tidak ragu untuk memberitahukan dunia apa yang saya rasakan.

Di negara saya, kami sangat banyak melakukan penyia-nyiaan. Kami membeli sesuatu dan kemudian membuang nya, beli dan kemudian buang. Walaupun begitu tetap saja negara-negara di Utara tidak akan berbagi dengan mereka yang memerlukan. Bahkan ketika kita memiliki lebih dari cukup, kita merasa takut untuk kehilangan sebagian kekayaan kita, kita takut untuk berbagi.

Di Kanada kami memiliki kehidupan yang nyaman, dengan sandang, pangan dan papan yang berkecukupan - kami memiliki jam tangan, sepeda, komputer dan perlengkapan televisi.

Dua hari yang lalu di Brazil sini, kami terkejut ketika kami menghabiskan waktu dengan anak-anak yang hidup di jalanan. Dan salah satu anak tersebut memberitahukan kepada kami: " Aku berharap aku kaya, dan jika aku kaya, aku akan memberikan anak-anak jalanan makanan, pakaian dan obat-obatan, tempat tinggal, cinta dan kasih sayang " .

Jika seorang anak yang berada dijalanan dan tidak memiliki apapun, bersedia untuk berbagi, mengapa kita yang memiliki segalanya masih begitu serakah?

Saya tidak dapat berhenti memikirkan bahwa anak-anak tersebut berusia sama dengan saya, bahwa tempat kelahiran anda dapat membuat perbedaan yang begitu besar, bahwa saya bisa saja menjadi salah satu dari anak-anak yang hidup di Favellas di Rio; saya bisa saja menjadi anak yang kelaparan di Somalia ; seorang korban perang timur tengah atau pengemis di India .

Saya hanyalah seorang anak kecil, namun saya tahu bahwa jika semua uang yang dihabiskan untuk perang dipakai untuk mengurangi tingkat kemiskinan dan menemukan jawaban terhadap permasalahan alam, betapa indah jadinya dunia ini.

Di sekolah, bahkan di taman kanak-kanak, anda mengajarkan kami untuk berbuat baik. Anda mengajarkan pada kami untuk tidak berkelahi dengan orang lain, untuk mencari jalan keluar, membereskan kekacauan yang kita timbulkan; untuk tidak menyakiti makhluk hidup lain, untuk berbagi dan tidak tamak. Lalu mengapa anda kemudian melakukan hal yang anda ajarkan pada kami supaya tidak boleh dilakukan tersebut?

Jangan lupakan mengapa anda menghadiri konperensi ini, mengapa anda melakukan hal ini - kami adalah anak-anak anda semua. Anda sekalianlah yang memutuskan, dunia seperti apa yang akan kami tinggali. Orang tua seharus nya dapat memberikan kenyamanan pada anak-anak mereka dengan mengatakan, " Semuanya akan baik-baik saja , 'kami melakukan yang terbaik yang dapat kami lakukan dan ini bukanlah akhir dari segalanya.”

Tetapi saya tidak merasa bahwa anda dapat mengatakan hal tersebut kepada kami lagi. Apakah kami bahkan ada dalam daftar prioritas anda semua? Ayah saya selalu berkata, “Kamu akan selalu dikenang karena perbuatanmu, bukan oleh kata-katamu”.

Jadi, apa yang anda lakukan membuat saya menangis pada malam hari. Kalian orang dewasa berkata bahwa kalian menyayangi kami. Saya menantang A N D A , cobalah untuk mewujudkan kata-kata tersebut.

like&share

Read More

Peran Ayah Yang Sesungguhnya

Bagi seseorang yang udah dewasa, yang sedang jauh dari orangtua biasanya merasa kangen dgn mamanya.

Lalu
bagaimana dengan ayah ?

Mungkin karena mama lebih sering nelpon untuk menanyakan keadaan mu

Tapi
tahukah kamu ?
bahwa ternyata ayah lah yg mengingatkan mama untuk rajin meneleponmu ?

Waktu kamu kecil,
mamalah yg lebih sering mendongeng.

Tapi tahukah kamu ?
bahwa sepulang ayah bekerja dengan wajah lelah beliau selalu masih menyempatkan diri menanyakan pada mama , apa yg kamu lakukan seharian.

Saat kamu sakit flu , ayah kadang membentak
"sudah dibilang ! jangan minum es!"

Tapi tahukah kamu ?
bahwa itu adalah perwujudan dari rasa khawatir seorang ayah ?

Ketika kamu remaja
seseuai dengan anak seumuran kamu
maks kamu pasti menuntut untuk mendapat izin keluar malam.

ayah dgn tegas berkata "tidak boleh !" kata itu Jangan sekali-sekali diartikan sebagai ayah Tidak Sayang kamu.

Sadarkah kamu ?
bahwa itu adalah karena ayah hanya ingin menjagamu ?

Sadarkah kamu ?
bahwa itu memang sudah menjadi kewajiban ayahmu

Karena bagi ayah
kamu itu adalah sesuatu yg sangat berharga sehingga perlu dijaga dan dilindungi.

Saat kamu bisa lebih dipercaya
Ayah pun pasti akan melonggarkan peraturannya.
Dan sekali waktu pasti kamu akan memaksa untuk melanggar jam malamnya.

Maka yg dilakukan ayah adalah menunggu di ruang tamu dengan sangat khawatir.

Ketika kamu dewasa dan harus kuliah dan menempuh pendidikan di kota lain.
Ayah pun harus rela melepasmu.

Tahukah kamu ?
bahwa badan ayah terasa kaku untuk memelukmu ?Lidah pun terasa kelu untuk mengucap perpisahan.

Dan ayah sangat ingin menangis.

Di saat kamu memerlukan ini-itu,
untuk keperluan kuliahmu dan kebutuhan hidupmu , ayah mungkin akan mengernyitkan dahi.
Tapi tanpa menolak, ayah pasti akan memenuhinya.

Saat kamu diwisuda.
Maka Ayah adalah org pertama yg berdiri dan bertepuk tangan untukmu.
Disitu lah terasa ayah mu tersenyum dan bangga.

Sampai ketika kamu menemukan pasangan hidupmu
maka ayah akan sangat berhati-hati dalam memberi izin.

Dan akhirnya
Saat ayah melihatmu duduk dipelaminan bersama seorang yang dianggapnya pantas
Ayahpun tersenyum bahagia.

Apa kamu tahu ?
bahwa ayah mu sempat pergi ke belakang untuk membasuh airmata bahagia karena beliau ternyata telah menangis ?
ayah menangis karena ayah sangat bahagia.

Figur ayah mungkin memang bukanlah figur yg bisa mengemukakan perasaan dengan gamblang tetapi tetaplah merupakan figur yg juga bisa terhanyut oleh perasaan haru dan bahagia .

“Semoga Putra/i kecilku berbahagia bersama pasangannya"
Pasti hanya itu Doa nya , Doa seorang Ayah

Setelah itu seorang ayah hanya bisa menunggu kedatangan kamu bersama cucu-cucunya yg sesekali datang untuk menjenguk

Dengan rambut yg memutih dan badan yg sedikit terbongkok karena beban hidup, beliau tak lagi kuat untuk menjagamu.

Menjadi Tugasmu lah untuk ganti menjaga dan membahagiakan beliau, karena sampai saat itu tak banyak lagi yg dibutuhan beliau.

Like & Share

Read More

Ibu, Kenapa Engkau Menangis

Ibu, Kenapa Engkau Menangis

Suatu ketika, ada seorang anak laki-laki yang bertanya kepada ibunya. "Ibu, mengapa Ibu menangis?". Ibunya menjawab, "Sebab, Ibu adalah seorang wanita, Nak". "Aku tak mengerti" kata si anak lagi. Ibunya hanya tersenyum dan memeluknya erat. "Nak, kamu memang tak akan pernah mengerti...."
Kemudian, anak itu bertanya pada ayahnya. "Ayah, mengapa Ibu menangis? 1Sepertinya Ibu menangis tanpa ada sebab yang jelas?"Sang ayah menjawab, "Semua wanita memang menangis tanpa ada alasan". Hanya itu jawaban yang bisa diberikan ayahnya.
Lama kemudian, si anak itu tumbuh menjadi remaja dan tetap bertanya-tanya, mengapa wanita menangis.
Pada suatu malam, ia bermimpi dan bertanya kepada Tuhan."Ya Allah, mengapa wanita mudah sekali menangis?"Dalam mimpinya, Tuhan menjawab,"Saat Kuciptakan wanita, Aku membuatnya menjadi sangat utama.Kuciptakan bahunya, agar mampu menahan seluruh beban dunia dan isinya, walaupun juga, bahu itu harus cukup nyaman danlembut untuk menahan kepala bayi yang sedang tertidur.
Kuberikan wanita kekuatan untuk dapat melahirkan, danmengeluarkan bayi dari rahimnya, walau, seringkali pula, ia kerap berulangkali menerima cerca dari anaknya itu.
Kuberikan keperkasaan, yang akan membuatnya tetap bertahan, pantang menyerah, saat semua orang sudah putus asa.
Pada wanita, Kuberikan kesabaran, untuk merawat keluarganya, walau letih, walau sakit, walau lelah, tanpa berkeluh kesah.
Kuberikan wanita, perasaan peka dan kasih sayang, untuk mencintai semua anaknya, dalam kondisi apapun, dan dalam situasi apapun. Walau, tak jarang anak-anaknya itu melukai perasaannya, melukai hatinya. Perasaan ini pula yang akan memberikan kehangatan pada
bayi-bayi yang terkantuk menahan lelap. Sentuhan inilah yang akan memberikan kenyamanan saat didekap dengan lembut olehnya.
Kuberikan wanita kekuatan untuk membimbing suaminya, melalui masa-masa sulit, dan enjadi pelindung baginya. Sebab, bukankah tulang rusuklah yang melindungi setiap hati dan
jantung agar tak terkoyak?Kuberikan kepadanya kebijaksanaan, dan kemampuan untuk
memberikan pengertian dan menyadarkan, bahwa suami yang baik adalah yang tak pernah melukai istrinya. Walau, seringkali pula, kebijaksanaan itu akan menguji setiap kesetiaan yang
diberikan kepada suami, agar tetap berdiri, sejajar, saling melengkapi, dan saling menyayangi.
Dan, akhirnya, Kuberikan ia air mata agar dapat mencurahkanperasaannya. Inilah yang khusus Kuberikan kepada wanita, agar dapat digunakan kapanpun ia inginkan. Hanya inilah kelemahan yang dimiliki wanita, walaupun sebenarnya, air mata ini adalah air mata kehidupan".
Maka, dekatkanlah diri kita pada sang Ibu kalau beliau masih hidup

like&share

Read More

Seorang Anak Kecil Yang Membungkam Dunia Selama 6 Menit

Seorang Anak Kecil Yang Membungkam Dunia Selama 6 Menit

Cerita ini berbicara mengenai seorang anak yg bernama Severn Suzuki, seorang anak yg pada usia 9 tahun telah mendirikan Enviromental Children's Organization ( ECO ).

ECO sendiri adalah sebuah kelompok kecil anak yg mendedikasikan diri untuk belajar dan mengajarkan pada anak" lain mengenai masalah lingkungan.

Dan mereka pun diundang menghadiri Konfrensi Lingkungan hidup PBB, dimana pada saat itu Severn yg berusia 12 Tahun memberikan sebuah pidato kuat yg memberikan pengaruh besar ( dan membungkam ) beberapa pemimpin dunia terkemuka.

Apa yg disampaikan oleh seorang anak kecil ber-usia 12 tahun hingga bisa membuat RUANG SIDANG PBB hening, lalu saat pidatonya selesai ruang sidang penuh dengan orang terkemuka yg berdiri dan memberikan tepuk tangan yg meriah kepada anak berusia 12 tahun.

Inilah Isi pidato tersebut: (Sumber: The Collage Foundation)

Halo, nama Saya Severn Suzuki, berbicara mewakili E.C.O - Enviromental
Children Organization
Kami adalah kelompok dari Kanada yg terdiri dari anak-anak berusia 12 dan 13 tahun, yang mencoba membuat perbedaan: Vanessa Suttie, Morga, Geister, Michelle Quiq dan saya sendiri. Kami menggalang dana untuk bisa datang kesini sejauh 6000 mil untuk memberitahukan pada anda sekalian orang dewasa bahwa anda harus mengubah cara anda, hari ini di sini juga. Saya tidak memiliki agenda tersembunyi. Saya menginginkan masa depan bagi diri saya saja.

Kehilangan masa depan tidaklah sama seperti kalah dalam pemilihan umum atau rugi dalam pasar saham. Saya berada disini untuk berbicara bagi semua generasi yg akan datang.

Saya berada disini mewakili anak-anak yg kelaparan di seluruh dunia yang tangisannya tidak lagi terdengar.

Saya berada disini untuk berbicara bagi binatang-binatang yang sekarat yang tidak terhitung jumlahnya diseluruh planet ini karena kehilangan habitatnya. Kami tidak boleh tidak di dengar.

Saya merasa takut untuk berada dibawah sinar matahari karena berlubangnya lapisan OZON. Saya merasa takut untuk bernafas karena saya tidak tahu ada bahan kimia apa yg dibawa oleh udara.

Saya sering memancing di Vancouver bersama ayah saya hingga beberapa tahun yang lalu kami menemukan bahwa ikan-ikannya penuh dengan kanker. Dan sekarang kami mendengar bahwa binatang-binatang dan tumbuhan satu persatu mengalami kepunahan tiap harinya - hilang selamanya.

Dalam hidup saya, saya memiliki mimpi untuk melihat kumpulan besar binatang-binatang liar, hutan rimba dan hutan tropis yang penuh dengan burung dan kupu-kupu. Tetapi sekarang saya tidak tahu apakah hal-hal tersebut bahkan masih ada untuk dilihat oleh anak saya nantinya.

Apakah anda sekalian harus khawatir terhadap masalah-masalah kecil ini ketika anda sekalian masih berusia sama serperti saya sekarang?

Semua ini terjadi di hadapan kita dan walaupun begitu kita masih tetap bersikap bagaikan kita masih memiliki banyak waktu dan semua pemecahannya. Saya hanyalah seorang anak kecil dan saya tidak memiliki semua pemecahannya. Tetapi saya ingin anda sekalian menyadari bahwa anda sekalian juga sama seperti saya!

Anda tidak tahu bagaimana caranya memperbaiki lubang pada lapisan ozon kita. Anda tidak tahu bagaiman cara mengembalikan ikan-ikan salmon ke sungai asalnya. Anda tidak tahu bagaimana caranya mengembalikan binatang-binatang yang telah punah.

Dan anda tidak dapat mengembalikan hutan-hutan seperti sediakala di tempatnya, yang sekarang hanya berupa padang pasir. Jika anda tidak tahu bagaima cara memperbaikinya. TOLONG BERHENTI MERUSAKNYA!

Disini anda adalah delegasi negara-negara anda. Pengusaha, anggota perhimpunan, wartawan atau politisi - tetapi sebenarnya anda adalah ayah dan ibu, saudara laki-laki dan saudara perempuan, paman dan bibi dan anda semua adalah anak dari seseorang.

Saya hanyalah seorang anak kecil, namun saya tahu bahwa kita semua adalah bagian dari sebuah keluarga besar, yang beranggotakan lebih dari 5 milyar, terdiri dari 30 juta rumpun dan kita semua berbagi udara, air dan tanah di planet yang sama - perbatasan dan pemerintahan tidak akan mengubah hal tersebut.

Saya hanyalah seorang anak kecil namun begitu saya tahu bahwa kita semua menghadapi permasalahan yang sama dan kita seharusnya bersatu untuk tujuan yang sama.

Walaupun marah, namun saya tidak buta, dan walaupun takut, saya tidak ragu untuk memberitahukan dunia apa yang saya rasakan.

Di negara saya, kami sangat banyak melakukan penyia-nyiaan. Kami membeli sesuatu dan kemudian membuang nya, beli dan kemudian buang. Walaupun begitu tetap saja negara-negara di Utara tidak akan berbagi dengan mereka yang memerlukan. Bahkan ketika kita memiliki lebih dari cukup, kita merasa takut untuk kehilangan sebagian kekayaan kita, kita takut untuk berbagi.

Di Kanada kami memiliki kehidupan yang nyaman, dengan sandang, pangan dan papan yang berkecukupan - kami memiliki jam tangan, sepeda, komputer dan perlengkapan televisi.

Dua hari yang lalu di Brazil sini, kami terkejut ketika kami menghabiskan waktu dengan anak-anak yang hidup di jalanan. Dan salah satu anak tersebut memberitahukan kepada kami: " Aku berharap aku kaya, dan jika aku kaya, aku akan memberikan anak-anak jalanan makanan, pakaian dan obat-obatan, tempat tinggal, cinta dan kasih sayang " .

Jika seorang anak yang berada dijalanan dan tidak memiliki apapun, bersedia untuk berbagi, mengapa kita yang memiliki segalanya masih begitu serakah?

Saya tidak dapat berhenti memikirkan bahwa anak-anak tersebut berusia sama dengan saya, bahwa tempat kelahiran anda dapat membuat perbedaan yang begitu besar, bahwa saya bisa saja menjadi salah satu dari anak-anak yang hidup di Favellas di Rio; saya bisa saja menjadi anak yang kelaparan di Somalia ; seorang korban perang timur tengah atau pengemis di India .

Saya hanyalah seorang anak kecil, namun saya tahu bahwa jika semua uang yang dihabiskan untuk perang dipakai untuk mengurangi tingkat kemiskinan dan menemukan jawaban terhadap permasalahan alam, betapa indah jadinya dunia ini.

Di sekolah, bahkan di taman kanak-kanak, anda mengajarkan kami untuk berbuat baik. Anda mengajarkan pada kami untuk tidak berkelahi dengan orang lain, untuk mencari jalan keluar, membereskan kekacauan yang kita timbulkan; untuk tidak menyakiti makhluk hidup lain, untuk berbagi dan tidak tamak. Lalu mengapa anda kemudian melakukan hal yang anda ajarkan pada kami supaya tidak boleh dilakukan tersebut?

Jangan lupakan mengapa anda menghadiri konperensi ini, mengapa anda melakukan hal ini - kami adalah anak-anak anda semua. Anda sekalianlah yang memutuskan, dunia seperti apa yang akan kami tinggali. Orang tua seharus nya dapat memberikan kenyamanan pada anak-anak mereka dengan mengatakan, " Semuanya akan baik-baik saja , 'kami melakukan yang terbaik yang dapat kami lakukan dan ini bukanlah akhir dari segalanya.”

Tetapi saya tidak merasa bahwa anda dapat mengatakan hal tersebut kepada kami lagi. Apakah kami bahkan ada dalam daftar prioritas anda semua? Ayah saya selalu berkata, “Kamu akan selalu dikenang karena perbuatanmu, bukan oleh kata-katamu”.

Jadi, apa yang anda lakukan membuat saya menangis pada malam hari. Kalian orang dewasa berkata bahwa kalian menyayangi kami. Saya menantang A N D A , cobalah untuk mewujudkan kata-kata tersebut.

like&share

Read More

BAHAYAKAH KANTONG SILICA GEL

SETELAH MEMBACA INI KAMI JAMIN ANDA TIDAK AKAN MEMBUANG KANTONG SILICA

KANTONG SILICA GEL
kantong silika gel sering kali kita temukan di kotak sepatu, biasanya kita membuang kantong silica tersebut di tempat sampah, hanya karena kita sering beranggapan tidak bermanfaat dan bahkan beracun.
Namun, kenyataannya bahwa tidak mengandung  racun  apapun.Di dalamnya terdapat zat yang disebut silikon dioksida yang tidak boleh dimakan tapi bisa sangat berguna dalam kehidupan sehari-hari dirumah. Silica adalah pengering kelembaban yang akan mengeringkan apapun di sekitarnya. Berikut ini adalah manfaat penggunaannya:
MENYIMPAN SILICA DI DALAM TAS OLAHRAGA

Manfaatnya adalah untuk menyerap kelembaban ekstra dan melindungi sepatu Anda. Karena sebagian besar Bakteri berkembang ditempat yang lembab , Sillica dapat membantu  menghilangkan kelembaban dan kuman dari tas olahraga Anda. Silica juga dapat menghilangkan bau busuk.

MELETAKAN SILICA DI ANTARA HANDUK

Manfaatnya mencegah handuk Anda dari kelembaban dan berbau tidak enak dengan meletakan beberapa silica di kabinet handuk.

MEMBUAT PISAU CUKUR BERTAHAN LEBIH LAMA

Alih-alih meninggalkan pisau cukur Anda di dalam bak mandi di mana tempat itu selalu basah, taruh dalam wadah plastik dengan beberapa kantong silika di dalamnya. Ini akan membuatnya bertahan lebih lama.

MENGERINGKAN HANDPHONE  YANG TERKENA AIR

Ketika Handphone Anda terkena air dan basah, jangan memasukkannya ke dalam stoples yang berisi beras.Tapi cobalah masukkan kedalam toples yang berisi beberapa kantong silika. Hal tersebut akan jauh lebih efektif.

MENGHILANGKAN  KABUT PADA KACA MOBIL

Pada saat kaca mobil berkabut akan menyebabkan banyak masalah terutama di musim hujan. Hal Ini berlaku untuk semua pengemudi. Daripada menunggu menghidupkan  AC, yang pada model mobil tua dapat menyita waktu, meletakkan beberapa kantong silika gel di bawah kaca depan mobil Anda dari dalam. Hal itu akan anda lihat hasilnya esok hari bahwa jendela mobil tidak akan berkabut. Ini adalah cara tercepat untuk menghilangkan kabut pada kaca mobil, Anda akan menghemat waktu yang dibutuhkan untuk membersihkannya.

MENYIMPAN FOTO LAMA AGAR TIDAK MUDAH RUSAK

Foto-foto lama biasanya mudah sekali rusak karena kurun waktu yang lama, pada foto tersimpan kenangan masa lalu dan sangat sayang jika sampai rusak. Agar foto-foto lama awet dan tidak mudah rusak; Masukan beberapa kantong gel silika kedalam kotak yang berisi foto untuk menghindari dari kelembaban yang bisa merusak foto tersebut.

MENYIMPAN MAKE UP

Setiap wanita harus memiliki satu atau dua kantong gel silika di dalam  tasnya untuk menghindari bubuk make up agar tidak mengental.

Demikianlah 7 tips yang bemanfaat bagi kehidupan kita sehari-hari. jika nanti anta membeli barang, jika terdapat kantong silika gel di dalamnya jangan buang kantong silica gel tersebut,,
jika artikel ini bermamfaat silahkan di sare ke rekan-rekan anda,

like&share

Read More

BAHAYAKAH KANTONG SILICA GEL

SETELAH MEMBACA INI KAMI JAMIN ANDA TIDAK AKAN MEMBUANG KANTONG SILICA

KANTONG SILICA GEL
kantong silika gel sering kali kita temukan di kotak sepatu, biasanya kita membuang kantong silica tersebut di tempat sampah, hanya karena kita sering beranggapan tidak bermanfaat dan bahkan beracun.
Namun, kenyataannya bahwa tidak mengandung  racun  apapun.Di dalamnya terdapat zat yang disebut silikon dioksida yang tidak boleh dimakan tapi bisa sangat berguna dalam kehidupan sehari-hari dirumah. Silica adalah pengering kelembaban yang akan mengeringkan apapun di sekitarnya. Berikut ini adalah manfaat penggunaannya:
MENYIMPAN SILICA DI DALAM TAS OLAHRAGA

Manfaatnya adalah untuk menyerap kelembaban ekstra dan melindungi sepatu Anda. Karena sebagian besar Bakteri berkembang ditempat yang lembab , Sillica dapat membantu  menghilangkan kelembaban dan kuman dari tas olahraga Anda. Silica juga dapat menghilangkan bau busuk.

MELETAKAN SILICA DI ANTARA HANDUK

Manfaatnya mencegah handuk Anda dari kelembaban dan berbau tidak enak dengan meletakan beberapa silica di kabinet handuk.

MEMBUAT PISAU CUKUR BERTAHAN LEBIH LAMA

Alih-alih meninggalkan pisau cukur Anda di dalam bak mandi di mana tempat itu selalu basah, taruh dalam wadah plastik dengan beberapa kantong silika di dalamnya. Ini akan membuatnya bertahan lebih lama.

MENGERINGKAN HANDPHONE  YANG TERKENA AIR

Ketika Handphone Anda terkena air dan basah, jangan memasukkannya ke dalam stoples yang berisi beras.Tapi cobalah masukkan kedalam toples yang berisi beberapa kantong silika. Hal tersebut akan jauh lebih efektif.

MENGHILANGKAN  KABUT PADA KACA MOBIL

Pada saat kaca mobil berkabut akan menyebabkan banyak masalah terutama di musim hujan. Hal Ini berlaku untuk semua pengemudi. Daripada menunggu menghidupkan  AC, yang pada model mobil tua dapat menyita waktu, meletakkan beberapa kantong silika gel di bawah kaca depan mobil Anda dari dalam. Hal itu akan anda lihat hasilnya esok hari bahwa jendela mobil tidak akan berkabut. Ini adalah cara tercepat untuk menghilangkan kabut pada kaca mobil, Anda akan menghemat waktu yang dibutuhkan untuk membersihkannya.

MENYIMPAN FOTO LAMA AGAR TIDAK MUDAH RUSAK

Foto-foto lama biasanya mudah sekali rusak karena kurun waktu yang lama, pada foto tersimpan kenangan masa lalu dan sangat sayang jika sampai rusak. Agar foto-foto lama awet dan tidak mudah rusak; Masukan beberapa kantong gel silika kedalam kotak yang berisi foto untuk menghindari dari kelembaban yang bisa merusak foto tersebut.

MENYIMPAN MAKE UP

Setiap wanita harus memiliki satu atau dua kantong gel silika di dalam  tasnya untuk menghindari bubuk make up agar tidak mengental.

Demikianlah 7 tips yang bemanfaat bagi kehidupan kita sehari-hari. jika nanti anta membeli barang, jika terdapat kantong silika gel di dalamnya jangan buang kantong silica gel tersebut,,
jika artikel ini bermamfaat silahkan di sare ke rekan-rekan anda,

like&share

Read More

Ternya Hidung Pesek Mempunyai Manfaat Bagi Kesehatan

Ternya Hidung Pesek Mempunyai Manfaat Bagi Kesehatan

Manfaat hidung pesek ternyata juga dapat memberikan keuntungan pada pemiliknya. Terkadang kita yang memiliki hidung tidak mancung ini merasa minder atau kurang percaya diri. Apalagi ditambah dengan wajah yang bulat dan pipi yang tembem. Seringkali wajah yang diinginkan adalah berupa hidung mancung dan tulang wajah yang tirus. Hal ini disebabkan karena banyak pandangan dari kalangan masyarakat yang menganggap bahwa hidung yang bertulang tinggi dan mancung punya kesan elegan seperti bangsawan dari zaman Eropa. Namun keunikan hidung pesek bukanlah sesuatu yang harus kita keluhkan. Berikut ini adalah beberapa manfaat mempunyai hidung pesek, berikut liputannya.

Hidung pesek itu lucu dan menambah aura menggemaskan pada penampilannya. Bahkan wanita-wanita korea banyak yang melaukan operasi plastik agar hidung mereka pesek dan kelihatan mungil. Apalagi zaman sekarang sudah banyak yang memiliki akses mudah melakukan operasi plastik
Memberi fitur unik dan keelokan yang berbeda dari standar kecantikan konvensional. Walaupun tidak secantik para model di TV, namun orang berhidung pesek tetap memiliki aura kecantikan yang unik dan imut.
Menghirup oksigen dengan tenaga kecil, karena lubang yang sempit bisa menghemat energi yang dikeluarkan. Seperti kita mau menyedot sirup menggunakan sedotan kecil lebih ringan daripada menggunakan pipa yang lubangnya besar, bukan?

Dianggap sebagai resep awet muda. Sebagai orang Asia, terutama di Indonesia, fitur hidung pesek atau tidak mancung ini adalah hal yang lumrah sekali. Kita tidak pernah sadari bahwa orang Barat sebenarnya menginginkan hidung kecil karena dianggap bisa membuat wajah tampak lebih awet muda. Sekelompok ilmuwan Skotlandia telah menyimpulkan formula pamungkas memiliki wajah awet muda adalah hidung kecil, pipi tembem, dan dagu mungil.
Mempunyai perlindungan kuar dari luar. Kotoran yang masuk langsung tersaring bulu hidung yang berjarak tidak terlalu jauh dari dinding hidung di seberangnya. Lebih bersih hidungnya daripada hidung mancung, karena kotoran-kotoran yang terhirup lebih sedikit dan tersaring oleh bulu hidung yang rapat dan sempit.

Memperindah raut wajah, karena hidung yang pesek memiliki tulang hidung yang kecil dan tidak akan menarik kulit pipi seperti hidung mancung.Tidak perlu menonjol dengan hidung yang mancung karena, wajah khas orang Asia dengan kesederhanaannya juga menarik hati. Wanita berhidung pesek itu cantik apa adanya.

Nyaman saat memakai helm dan masker. Karena hidung yang pesek, maka lebih banyak ruang untuk bernapas dibandingkan hidung yang mancung sehingga kita tidak akan kepanasan dan sesak napas saat memakai helm.

Orang Barat yang mancung justru lebih menyukai lawan jenis yang pesek karena perbedaan unik ini dan wajah orang berhidung pesek yang lucu. Kita bisa melihat banyak orang asing yang menyukai orang Indonesia karena hidung pesek dan kulit sawo matang-nya.
Memiliki suara yang khas, walaupun tidak semua, hidung pesek ini menghasilkan suara yang lucu dan indah. Jika kita bisa mengembangkan suara ini, kita bisa menghasilkan uang dari hidung pesek.

Nah itulah manfaat memiliki hidung pesek, jadi jangan minder yah. Bagi kalian yang memiliki hidung pesek janganlah sekalipun merasa tidak percaya diri. Tuhan memberikan berbagai macam bentuk wajah, tubuh, karakter agar manusia di dunia ini tidak membosankan. Selain itu, Tuhan juga memiliki banyak alasan mengapa menciptakan manusia dengan kekurangan tersebut. Dan bagi Anda yang merasa hidung pesek itu wajahnya jelek, LUPAKAN ITU! Dari fakta-fakta di atas kita harus menyadari bahwa seseorang dengan hidung yang pesek memiliki wajah yang manis, asalkan kita juga jangan mengabaikan perawatan diri. Semoga artikel ini bisa menambah kepercayaan diri bagi pembaca semua!

like&share

Read More

90% PENYAKIT BERASAL DARI PIKIRAN

90% PENYAKIT BERASAL DARI PIKIRAN !!!

Penyakit itu 90% berasal dari pikiran, 10%-nya dari pola makan. Gak Percaya?? Lihat Orang Gila, makan apa pun fisiknya sehat karena pikirannya selalu Happy.

Berikut korelasi daftar penyakit dengan pikiran negatif:

1) MARAH, selama 5 menit akan menyebabkan sistem imun tubuh kita mengalami depresi 6 jam.

2) DENDAM & MENYIMPAN KEPAHITAN akan menyebabkan imun tubuh kita mati.. Dari situlah bermula segala penyakit, seperti STRESS, KOLESTEROL, HIPERTENSI, SERANGAN JANTUNG, RHEMATIK, ARTHRITIS, STROKE (perdarahan / penyumbatan pembuluh darah).

3) Jika kita sering membiarkan diri kita STRESS, maka kita sering mengalami GANGGUAN PENCERNAAN.

4) Jika kita sering merasa KHAWATIR, maka kita mudah terkena penyakit NYERI PUNGGUNG.

5) Jika kita MUDAH TERSINGGUNG, maka kita akan cenderung terkena penyakit INSOMNIA (susah tidur).

6) Jika kita sering mengalami KEBINGUNGAN, maka kita akan terkena GANGGUAN TULANG BELAKANG BAGIAN BAWAH.

7) Jika kita sering membiarkan diri kita merasa TAKUT yang BERLEBIHAN, maka kita akan mudah terkena penyakit GINJAL.

8) Jika kita suka ber-NEGATIVE THINKING, maka kita akan mudah terkena DYSPEPSIA (penyakit sulit mencerna).

9) Jika kita mudah EMOSI & cenderung PEMARAH, maka kita bisa rentan terhadap penyakit HEPATITIS.

10) Jika kita sering merasa APATIS (tidak pernah peduli) terhadap lingkungan, maka kita akan berpotensi mengalami PENURUNAN KEKEBALAN TUBUH.

11) Jika kita sering MENGANGGAP SEPELE semua persoalan, maka hal ini bisa mengakibatkan penyakit DIABETES.

12) Jika kita sering merasa KESEPIAN, maka kita bisa terkena penyakit DEMENSIA SENELIS (berkurangnya memori dan kontrol fungsi tubuh).

13) Jika kita sering BERSEDIH & merasa selalu RENDAH DIRI, maka kita bisa terkena penyakit LEUKEMIA (kanker darah putih).

Sumber : Buku “The Healing & Discovering the Power of the Water” (by : Dr. Masaru Emoto).

Read More

Wednesday 17 February 2016

FAKTA TENTANG KOPI

FAKTA TENTANG KOPI

1. Black Ivory Coffee adalah kopi termahal di dunia

Black Ivory coffee didapatkan dari biji kopi yang tercampur dengan kotoran gajah. Harganya sekitar 500.000 per gelas.

2. Kopi itu berasal dari Berry Merah

Selama ini mungkin kamu tahunya kopi itu berasal dari biji kopi. Tapi tahukah kamu kalau biji kopi itu berasal dari berry ini? Ya gambar di atas adalah Coffe Berry. dan ini adalah pohonnya.

3. Wujud asli kafein adalah kristal

Wujud asli dari Kafein adalah kristal. Sensasi yang anda rasakan setelah minum kopi sebenarnya berasa dari kristal kafein yang begitu kecil hanya sekitar 0.0016 inch. Sangat kecil namun sangat bertenaga!

4. Webcam pertama dibuat untuk kopi

Webcam pertama kali di dunia dibuat untuk kopi. Maksudnya?

Tahun 1991, peneliti dari Universitas Cambridge memasang kamera untuk memantau coffee pot mereka. Jadi jika pot sedang kosong mereka akan mengisinya.

5. Begini ceritanya efek pertama kopi ditemukan

Bagaimana orang bisa tahu kalau kopi ampuh untuk membuat kita terjaga? awalnya seorang gembala dari Ethiopia melihat kambingnya makan berry kopi dan kemudian dia mulai menari nari setelah makan itu. Sejak itu manusia mulai sadar bahwa ada sesuatu yang aneh dari berry ini yang bisa menyebabkan tubuh menjadi lebih bertenaga.

6. Nggak perlu minum kopi di pagi hari

Kamu nggak perlu kopi di bagi hari. Saat kamu bangun tubuhmu secara natural memproduksi hormon yang disebut "cortisol" yang membantu kamu merasa terjaga. Jadi jika kamu minum kopi pada pagi hari berharap kamu terjaga, itu nggak akan membantu.

7. Minum kopi bisa bikin panjang umur

Kopi membuat umur kamu panjang dan lebih sehat (selama dikonsumsi dengan normal). Kopi adalah sumber antioksidan terbesar yang akan membantu mengurangi resiko terkena penyakit Parkinson, Type II Diabetes, sakit jantung.

8. Kopi nggak menyebabkan dehidrasi

Kopi tidak benar-benar menyebabkan dehidrasi. Caffeine dulunya memang disangka menyebabkan diuretic, namun itu tidak benar, kecuali kamu mengkonsumsi kopi dalam jumlah yang banyak sekali (lebih dari 500 hingga 600 mg per hari). Faktanya penelitian telah membuktikan bahwa urine tidak terlalu dipengaruhi oleh kafein yang kamu konsumsi, selama itu masih dalam jumlah wajar.

9. Kopi baik bagi liver mu (terutama buat kamu yang mengkonsumsi alkohol)

Kopi itu baik bagi liver mu. Orang biasa minum 4 hingga 5 cangkir kopi per hari 80% lebih jarang terkena cirrhosis, yaitu suatu penyakit yang menyerang liver.

10. Kopi membantu performa fisikmu lebih baik

Kafein meningkatkan performa kamu ketika work out dengan mengingkatkan adrenaline, dan melepas asam lemak dari jaringan lemak, membantuku memiliki performa fisik yang lebih baik.

11. Kopi dapat membakar lemak kamu

Minum kopi bisa membakar lemakmu. Penelitian menunjukkan bahwa meminum minuman yang mengandung kafein dapat meningkatkan metabolisme 3 hingga 11 %. Kafein adalah 1 dari beberapa zat kimia yang dapat membantumu membakar lemak.

12. Kopi menyediakan nutrisi yang diperlukan tubuhmu tiap hari

Kopi mengandung nutrisi yang berguna. 1 cangkir kopi mengandung 11 percent Riboflavin vitamin B2 yang diperlukan tubuh dalam setiap hari, 6 percent Pantothenic Acid vitamin B5, 3 percent Manganese dan Potassium, dan 2 percent Niacin dan Magnesium.

Read More

Renungan Hidup

Kawan...

Disaat kita memakai jam tangan seharga Rp 500.000,- atau Rp 500.000.000,-,  kedua jam itu menunjukkan waktu yg sama.

Ketika kita membawa tas atau dompet seharga Rp 500.000,- atau Rp 500.000.000,-, keduanya sama2 dapat membantumu membawa sebagian barang/uang.

Waktu kita tinggal di rumah seluas 50 m2 atau 5.000 m2, kesepian yg kita alami tetaplah sama.

Ketika kita terbang dengan first class atau ekonomi class, maka saat pesawat terbang jatuh maka kita pun ikut jatuh.

Kawan..

Kebahagiaan sejati bukan datang dari harta duniawi.

Jadi ketika kita memiliki pasangan, anak, saudara, teman dekat, teman baru dan lama...

Lalu kita ngobrol, bercanda, tertawa, bernyanyi, bercerita tentang berbagai hal, berbagi suka dan duka- itulah kebahagiaan sesungguhnya.

Hal penting yang patut di renungkan dalam hidup :

1. Jangan mendidik anak mu untuk terobsesi menjadi kaya. Didiklah mereka menjadi bahagia. Sehingga saat mereka tumbuh dewasa mereka menilai segala sesuatu bukan dari harganya.

2. Kata2 yg terbaik di Inggris :
"Makan makananmu sebagai obat. Jika tidak, kamu akan makan obat2an sebagai
makanan."

3. Seseorang yg mencintaimu tidak akan pernah meninggalkanmu karena walaupun ada 100 alasan untuk menyerah, dia akan menemukan 1 alasan untuk bertahan.

4. Banyak sekali perbedaan antara "manusia & menjadi manusia"
Hanya yg bijak yang mengerti tentang itu.

5. Hidup itu antara
"B" birth (lahir) dan "D" death (mati),
diantara nya adalah ada "C" choice (pilihan) hidup yang kita jalani, keberhasilannya ditentukan oleh setiap pilihan kita.

Kawan...

Jika kamu mau berjalan cepat, Jalanlah sendirian. Tetapi Jika kamu ingin berjalan jauh, jalanlah bersama sama.

6. Ada 6 dokter terbaik,
1. Keluarga
2. Istirahat
3. Olah raga
4. Makan yg sehat
5. Teman
6. Tertawa

Mari pelihara semua itu dalam semua tingkatan kehidupan & nikmatnya !

Read More

Kuliah dari Universitas Kehidupan

Kuliah dari Universitas Kehidupan

Ketika kerjamu tidak dihargai maka saat itu kau sedang belajar tentang ketulusan.

Ketika usahamu dinilai tidak penting, maka saat itu kau sedang belajar keikhlasan.

Ketika hatimu terluka sangat dalam, maka saat itu kau sedang belajar tentang memaafkan.
Ketika kau harus lelah dan kecewa , maka saat itu kau sedang belajar tentang kesungguhan.

Ketika kau merasa sepi dan sendiri maka saat itu kau sedang belajar tentang ketangguhan.

Ketika kau harus membayar biaya yang sebenarnya tidak perlu kau tanggung, maka saat itu kau sedang belajar tentang kemurah-hatian

Maka :

Tetap semangat

Tetap sabar

Tetap tersenyum

Terus belajar

Karena kita semua sedang menimba ilmu di universitas kehidupan

Ingat

Tuhan menaruhmu di tempatmu sekarang, bukan karena kebetulan.

Orang yang hebat tidak dihasilkan melalui :

Kemudahan

Kesenangan dan ketenangan

Melainkan mereka dibentuk melalui :

Kesukaran

Tantangan dan…air mata

Maka ketika engkau mengalami sesuatu yang sangat berat dan merasa ditinggalkan sendiri dalam hidup ini :

Angkatlah tangan dan kepalamu keatas…tataplah masa depanmu… Dan ketahuilah…

Tuhan sedang mempersiapkanmu untuk menjadi…

Orang yang luar biasa untuk menjadi seorang…pemenang.

like&share

Read More

Obat GAGAL GINJAL, STROKE DAN KANKER

JIKA ADA KELUARGA ANDA YANG MENDERITA GAGAL GINJAL, STROKE DAN KANKER TOLONG SAMPAIKAN INI PADA MEREKA IKAN GABUS INI YANG DAPAT MENYEMBUHKANNYA!!! MOHON DI SHARE, KARENA SATU SHARE DARI ANDA BEGITU BERHARGA BAGI MEREKA !!!

Kanker, gagal ginjal, stroke, tuberkolusis, serta diabetes, adalah 5 penyakit berat yang ditandai oleh berkurangnya albumin di darah hingga penderitanya harus memperoleh infus albumin.

Infus albumin bermanfaat untuk meningkatkan tekanan osmotik darah yang sebelumnya turun (kurang dari standar albumin tubuh sebesar 3, 5-5, 5 g/dl) hingga menyebabkan pembengkakan atau oedema di bagian-bagian tubuh tertentu. Pada penderita gagal ginjal, umpamanya, pembengkakan terlihat jelas di kaki.

Pemberian infus albumin sebenarnya terapis medis dalam meningkatkan albumin di tubuh karena sebelumnya turun (hipoalbumin). Tetapi ada cara lain dengan terapi nutrisi yaitu dengan memberi albumin ikan gabus dalam bentuk segar, kapsul, jel, atau cair.

Ikan gabus Chana striata selain mengandung albumin dalam jumlah banyak, juga mempunyai unsur seng (Zn) yang berperan dalam pengobatan luka. Oleh karenanya masyarakat di Makassar, Sulawesi Selatan atau Suku Dayak di Kalimantan Barat serta Kalimantan Selatan sejak lama memakai ikan haruan (ikan gabus dalam bahasa setempat) untuk menyembuhkan luka khitan pada anak serta luka ibu setelah bersalin.

Albumin ikan gabus juga mengandung senyawa asam amino penting untuk tubuh seperti
arginin, lisin, vialin, isoleusi, histidin, serta glutamin. Nah

glutamin, umpamanya, berperan didalam tubuh dalam mer*angs*ang kekebalan tubuh hingga membantu mempercepat pengobatan luka. Secara umum kehadiran asam amino itu penting untuk pembentukan sel-sel baru serta mengganti sel-sel yang rusak di tubuh.

Beberapa kasus pasien kanker, gagal ginjal, stroke, tuberkolusis, serta diabetes yang sudah menjalani terapi nutrisi dengan albumin ikan gabus memberi kondisi memuaskan. Sebagai contoh yaitu Amir Hamdan di Bandung Jawa Barat. Amir yang sejak 3 tahun lalu divonis menderita kanker kandung kemih harus menjalani kemoterapi sebagai salah satu pencegahan supaya sel-sel tumor di tubuhnya tak berkembang.

Pada kasus kemoterapi, efek samping yang diakibatkan biasanya : rambut rontok serta mudah lemas. Amir Hamdan yang selalu teratur mengkonsumsi 6 kapsul per hari albumin ikan gabus memperlihatkan kondisi menggembirakan. Setiap usai menjalani kemoterapi kanker, ia segera bugar serta rambutnya juga tak mengalami kerontokan.

Resep konsumsi segar :

-Siapkan 2 kg ikan gabus, bersihkan.
-Kukus ikan gabus selama 30-40 menit dengan suhu pemanasan tak lebih dari 50 derajat Celsius.
-Pisahkan pada daging serta tulang, lalu jus daging dengan air seperlunya. Untuk menyingkirkan amis tambahkan sedikit jeruk nipis serta sereh.
-Ukuran 2 kg gabus dapat untuk 3-4 hari mengkonsumsi. Hasil blender berbentuk jus diminum 2 kali dalam satu hari, yaitu pagi sekitar jam 07. 00 dan malam sekitar jam 18. 30. Dengan cara umum albumin dengan konsumsi segar bisa mencapai normal dalam waktu 5-6 hari mengkonsumsi.

Bagikan artikel ini supaya terbaca saudara, teman serta tetangga hingga manfaatnya dapat tersebarluaskan untuk kesehatan keluarga anda!!

Read More

7 Minuman Terbaik Diminum Sebelum Sarapan

7 Minuman Terbaik Diminum Sebelum Sarapan

Setelah semalam perut tak terisi apa-apa, ada baiknya jika kamu mengisi perut dengan minuman. Daripada makanan, minuman lebih dibutuhkan karena tubuhmu pasti mengalamai dehidrasi setelah berjam-jam tidak minum.

Rutinitas pagi hari perlu dimulai dengan asupan minuman yang baik, yang bisa menyegarkan sekaligus membuang racun dan zat sisa di dalam. Namun minuman apa yang baik diminum ketika pagi hari? Catat berikut ini.

Air putih
Air putih adalah minuman terbaik membersihkan tubuh dan menggantikan cairan tubuh yang hilang. Minum air putih bisa mempercepat metabolisme di pagi hari sebesar 25%. Minum paling tidak 2 gelas air atau sekitar 500 ml.
Air lemon
Air lemon, bagi hangat maupun dingin mampu memberi asupan vitamin dan mineral yang menyegarkan tubuh. Kamu juga bisa lebih melek setelah minum sesuatu yang asam dan segar seperti lemon. Air lemon sangar baik mengganti elektrolit tubuh yang hilang selama tidur, membersihkan usus, meredakan nyeri sendi dan kram otot.
Jahe hangat
Jahe anget sangat cocok menemani pagi yang segar. Mampu membuatmu lebih melek dan siap menghadapi hari. Jahe kaya akan vitamin C dan magnesium, melancarkan peredaran darah dan membantu meredakan stres.
Jus sayur
Jus sayur dan buah seperti sawi dan nanas atau jus wortel sangat baik sebagai pengganjal perut. Bukan hanya mengandung nutrisi lengkap, menggantikan cairan tubuh yang hilang, tapi juga bisa menjaga berat badan. Jus sayur juga sangat baik melancarkan pencernaan.
Air bawang putih
Bisa bayangkan seperti apa rasanya? Tak begitu enak memang, tapi ternyata menggerus bawang putih dan mencampurkannya ke dalam air hangat dan diminum bisa melancarkan sirkulasi darah, meningkatkan fungsi liver dan membersihkan tubuh.
Jus kunyit
Ingin minum jamu di pagi hari? Maka pastikan kamu memilih jamu kunyit asam di pagi hari. Kunyit sangat ampuh membersihkan tubuh karena kaya antioksidan sehingga mampu menurunkan kolesterol, mencegah kanker, antibakteri dan anti-inflamasi.
Teh hijau
Secangkir teh hijau kaya antioksidan mampu menstimulasi metabolisme dan meningkatkan imun tubuh, menurunkan kolesterol dan membantu menjaga berat badan. Jika kamu tak punya teh hijau, teh hitam pun bisa diminum pagi tanpa gula, sangat baik membersihkan usus dan menghangatkan tubuh, dan pastikan minum sebelum sarapan.

Yuk sebarkan informasi ini, siapatau ada saudara atau temannya yang membutuhkan. :)

Read More

Bahaya Terlalu Banyak Minum Green Tea

Katanya Sehat, Tapi Kebanyakan Minum Green Tea Justru Bahaya?

Salah satu minuman sehat dan dikenal bisa meningkatkan kekebalan tubuh dan memiliki antioksidan sehingga bisa menangkal radikal bebas adalah teh hijau. Teh asal Jepang ini disebut-sebut merupakan salah satu minuman paling sehat di dunia ini. Tapi benarkah teh hijau se-sehat itu?

Karena sebuah kasus pernah terjadi di Amerika bahwa seorang remaja 16 tahun harus masuk rumah sakit karena minum 3 cangkir obat herbal dengan bahan utama teh hijau sekaligus. Mike Roussell, Ph.D, seorang ahli nutrisi mengatakan bahwa kandungan tannin dalam teh hijau bisa menghambat penyerapan zat besi dalam tubuh.

Itu artinya, tubuh bisa kekurangan zat besi non-heme ketika kamu minum teh hijau dalam dosis tinggi atau berlebihan. Hal ini berarti tubuh kamu tak bisa menyerap zat besi dari tanaman, namun tetap bisa menyerap zat besi dari sumber makanan yang bukan tanaman, seperti misalnya daging.

Namun tetap saja, teh hijau memiliki lebih banyak manfaat positif dibandingkan dampak negatifnya dalam kesehatan. Dan dibandingkan kopi, teh hijau yang juga memiliki kandungan kafein lebih baik dalam hal menjaga kesadaran tubuh tanpa mempercepat (mengganggu) detak jantung atau menyebabkan kembung.

Teh hijau juga sebaiknya diminum setelah sarapan jika kamu punya perut sensitif, karena beberapa orang justru mengalami diare saat minum teh hijau dengan perut kosong. Tapi jika perut kamu tak mengalami masalah, akan sangat baik jika minum saat perut kosong karena membantu penurunan berat badan.

Setiap hal pasti punya sisi positif dan negatifnya, tidak terkecuali dengan teh hijau. Meskipun memang sehat, tapi kamu juga tak bisa sembarangan minum teh hijau. Sama halnya ketika kamu mengonsumsi makanan berlebihan, minum teh hijau berlebihan juga berakibat buruk untuk tubuh.

Yuk sebarkan informasi ini, siapatau ada saudara atau temannya yang membutuhkan. :)

Read More

Cuci Pakaian Dalam Baru Anda sebelum Memakainya

Untuk Wanita, Cuci Pakaian Dalam Baru Anda sebelum Memakainya

Sharing untuk para wanita (Bila Anda seorang pria, tolong di teruskan ke wanita di sekitar anda)

Mulai sekarang jadikan kebiasaan untuk mencuci pakaian baru sebelum memakainya. Ini sangat penting agar salah satu bagian terpenting Anda tetap terlindungi. Dan, jagalah kebersihan bra. Jangan sampai apa yang dialami oleh Susan McKinley, seorang antroplogis di Amerika, menimpa anda juga.

Susan melakukan ekspedisi selama sepekan dan ia tidak membawa cukup bekal pakaian dalam terutama Bra, akhirnya ia membelinya untuk persediaan selama sepekan. Selama melakukan ekspedisi ia mengganti beberapa kali pakaian dalamnya yang semuanya masih baru. Di hari keempat ia mengalami ruam merah di payudara sebelah kirinya. Ia duga ruam itu akan hilang seiring waktu.

Setelah pulang dari ekspedisinya, ia menemui dokter karena sudah ada rasa sakit di payudaranya. Dokter tidak tahu penyakit apa yang dideritanya. Dokter memberikannya antibiotik dan krim khusus. Setelah waktu berselang, rasa sakitnya tidak hilang. Payudaranya makin panas dan mulai berdarah.

Ia memutuskan untuk membalut pendarahan itu, tapi rasa sakitnya bertambah. Berselang 24 jam ia pun mulai mencari dokter-dokter terbaik. Salah satunya Dr Lynch, seorang dokter ahli dermatologis. Sang dokter juga tidak bisa mendiagnosa infeksi apa yang terjadi, namun ia meyakini penyebabnya adalah bahan kimia.

Saat dokter membuka perban, ia sangat terkejut. Mereka menemukan larva bertumbuh dan bersarang dalam pori-pori dan dalam luka payudaranya. Sesekali mahluk ini masuk dalam pori-pori dan muncul di lubang sebelahnya, Larva ini memakan lemak, lapisan kulit, dan puting susu payudaranya, sangat menjijikkan.

JANGAN GUNAKAN PAKAIAN DALAM ANDA SEBELUM DICUCI!!

Anda para wanita disarankan agar membiasakan mencuci bra yang baru dibeli sebelum digunakan. Bra yang sudah digunakan juga harus sering-sering dicuci dan dijaga kebersihannya. Jangan terlalu yakin terhadap tampak luar yang terlihat bersih tanpa Anda tahu betul bahwa itu benar-benar steril.

Pakaian yang Anda beli mengalami proses yang sangat panjang sebelum sampai di tangan Anda. Mulai dari proses pemintalan benang, proses membuat kain, pewarnaan tekstil, pemotongan kain, penjahitan, proses mengemas dan masih banyak lagi. Semua proses tersebut meninggalkan berbagai zat kimia yang bisa membuat alergi kulit pada sebagian orang, terutama pada kulit yang sangat sensitif.

Beberapa bahan kimia yang digunakan pada proses produksi adalah formaldehid yang berguna untuk menjaga pakaian dari kerutan dan mencegah tumbuhnya jamur selama pengiriman. Pakaian dalam berwarna hitam dan warna yang mencolok perlu diwaspadai lebih, pakaian dengan warna tersebut  biasanya menggunakan pewarna yang mengandung p-phenylenediamine (PPD), yang dapat menghasilkan reaksi alergi. Senyawa organik volatil dan produk pemutih juga banyak sekali digunakan oleh industri tekstil.

Bahan kimia lain dalam pakaian yang umum digunakan adalah nonylphenol ehtoxylate (NPE). Penggunaan NPE pada beberapa merek pakaian telah dibatasi di berbagai negara di Asia. Namun, sampai sekarang belum ada batasan penggunaan bahan kimia pada pengolahan pakaian di Cina dan negara-negara Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Cara mudah untuk membuktikan adanya bahan kimia pada pakaian baru cobalah cium pakaian baru Anda, ada bau yang khas, itu adalah bau pabrik pakaian atau lebih tepatnya aroma campuran dari berbagai zat pewarna tekstil, zat pemutih dan lain sebagainya. Atau.. lihat saja bagaimana warna air rendaman saat Anda mencuci pakaian baru yang berwarna. Pada sebagian orang, pewarna pakaian yang berlebih bisa membuat kulit memerah, gatal dan panas.

SEKALI LAGI, JANGAN GUNAKAN PAKAIAN DALAM ANDA SEBELUM DICUCI!!

Tolong info ini disebarkan ke banyak wanita baik ibu, istri, anak putri kita, maupun temana wanita, sebagai kepedulian kita terhadap sesama.

Silakan bagikan kehalaman line anda, sayangi wanita-wanita yang anda cintai. Sekali anda share ini, mungkin anda sudah menyelamatkan 1 orang wanita, semoga bermanfaat bagi para wanita.

Read More

Beberapa Penyebab Gagal Diet Yang Telah Dijalani

Sudah Diet Tapi Kok Nggak Langsing? Mungkin Ini Penyebabnya

Kamu sedang berjuang menurunkan berat badan? Atau ingin mendapatkan tubuh lebih ideal dan langsing? Memang tak bisa instan untuk menurunkan berat badan. Butuh proses dan komitmen yang kuat. Tapi gimana dong kalau sudah diet tapi kok tubuh nggak juga langsing?

Kembali lagi perhatikan kebiasaanmu, Ladies. Ada banyak hal tak terduga yang bisa menyebabkan dietmu gagal. Dilansir dari doctoroz.com, sedikitnya ada lima penyebab tak terduga yang bisa membuat dietmu gagal total dan tubuh langsing hanya jadi harapan kosong belaka. Yuk, cek apakah kamu juga melakukan kebiasaan-kebiasaan ini?

Menikmati Makanan yang Terhidang di Meja
Penelitian membuktikan kalau kita akan cenderung makan lebih banyak kalau makanannya dihidangkan di meja. Dietmu bisa gagal karena susah menahan nafsu makan. Untuk mengatasinya, coba untuk cukup ambil piring dan masukkan nasi serta lauk yang cukup di piring baru duduk di meja makan. Cara ini diyakini bisa mengurangi 19 persen nafsu makanmu.
Suhu AC Terlalu Dingin
Ruangan bersuhu dingin baik untuk membakar kalori dalam tubuh, Tapi kalau terlalu dingin, suhu tubuh justru akan ngedrop dan nafsu makan jadi meningkat. Jadi pastikan AC dalam ruangan tak terlalu dingin agar nafsu makan tetap terjaga, ya Ladies.
Terlalu Sering Pakai Smartphone
Terlalu sering pakai smartphone, kamu bisa terlalu keasyikan sendiri untuk browsing atau mengecek media sosial. Sampai-sampai tubuhmu jadi kurang gerak karena kebanyakan duduk. Akibatnya? Jadi makin susah tubuhmu membakar kalori. Biar kecanduanmu pakai gadget tak bikin kamu tambah gendut, kamu bisa coba pakai gadget sambil berdiri atau memastikan tubuhmu kembali gerak aktif setiap 30 menit sekali.
Minum Susu Skim
Susu skim, produk susu yang memiliki kandungan lemak yang sangat rendah ini memang baik dikonsumsi untuk bantu menurunkan berat badan. Tapi bukan berarti kamu harus meminumnya setiap hari. Bahkan penelitian membuktikan orang yang mengonsumsi produk susu kaya lemak (high-fat dairy products) memiliki risiko obesitas yang lebih rendah. Intinya adalah tetap membatasi diri untuk mengonsumsi susu berlebihan sekalipun ada label rendah.
Piyamamu Terlalu Ketat
Percaya atau tidak, memakai piyama yang terlalu ketat akan membuat lemak susah terbakar di dalam tubuh. Apalagi jika piyama ketat tersebut terbuat dari satin. Pakai piyama ketat, tubuh akan terasa lebih gerah dan tubuh kesulitan memproduksi cukup melatonin. Padahal melatonin ini sangat dibutuhkan untuk membantu tubuh membakar lemak. So, hindari menggunakan baju atau piyama yang terlalu ketat saat tidur.
Sudah diet tapi susah untuk langsing, pada dasarnya kembali lagi dengan kebiasaan dan hal-hal yang kamu lakukan setiap harinya. Nggak semua orang bisa menurunkan berat badannya dengan mudah. Tapi selalu ada cara untuk menjaga berat badan tetap ideal, proporsional, dan tubuh tetap sehat.

Yuk sebarkan informasi ini, siapatau ada saudara atau temannya yang membutuhkan. :)

Read More

Tuesday 16 February 2016

7 Manfaat Dahsyat Durian Bagi Kesehatan, No 6 Keren Banget

Inilah 7 Manfaat Dahsyat Durian Bagi Kesehatan, No 6 Keren Banget - Tahukah Anda ?

Tahukah Anda - Durian merupakan salah satu buah yang nikmat dan difavoritkan bagi sebagian orang.Manis, bau menyengat, warna buah kuning serta memiliki duri tajam pada kulitnya merupakan ciri fisik yang dimiliki oleh buah durian. Namun, bagi penyuka durian akan selalu menantikan musim durian tiba. Selain manis, buah durian juga memiliki berbagai kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. 
Buah durian juga dikenal sebagai king of fruit (raja dari segala buah-buahan). Ini dikarenakan, buah durian mengandung nutrisi berupa karbohidrat, protein, serat, vitamin B1, B2, vitamin C, kalsium, kalium serta fosfor yang sangat tinggi. Berbagai nutrisi tersebut membantu menjaga dan mempertahankan tubuh tetap sehat dan fit sepanjang hari. Manfaat dahsyat durian bagi kesehatan tubuh anda :

1. Solusi Agar Tidak Mudah Capek. Dalam 100 gram buah durian mampu mencukupi kebutuhan karbohidrat yang dibutuhkan oleh tubuh sebesar 21 persen. Sehingga buah durian dapat menambah energi tubuh secara instan, disaat aktivitas atau pekerjaan yang relatif padat dan menguras tenaga dan pikiran.

2. Solusi Anemia (Kurang Darah). Buah durian mengandung folat, tembaga serta xat besi yang berperan penting dalam mengatasi gejala anemia atau kurang darah yang menimpa anda.

3. Pencernaan Yang Lebih Sehat. Buah durian mengandung serat yang cukup tinggi, kandungan serat inilah yang dapat membantu kerja organ pencernaan dapat bekerja lebih optimal. Sehingga, berbagai masalah pencernaan seperti sembelit atau susah buang air besar bukan menjadi masalah lagi bagi anda.

4. Nutrisi Bagi Tulang Dan Gigi. Buah durian mengandung kalsium, kalium serta vitamin B1 dan B2 yang dapat menyuplai berbagai nutrisi penting yang sangat dibutuhkan untuk menjaga dan mempertahankan kesehatan tulang dang gigi anda.

5. Penangkal Depresi Secara Lebih Alami. Buah durian mengandung vitamin B6 yang memiliki peran untuk memproduksi serotonin. Serotoni inilah yang akan berperan menangkal depresi yang menyerang anda.

6. Kulit Lebih Awet Muda. Buah durian mengandung sumber vitamin C yang cukup tinggi. Vitamin C inilah yang dapat menangkal berbagai radikal bebas dan memperlambat proses penuaan pada kulit tubuh dan wajah anda.

7. Menstabilkan Kadar Gula Dalam Darah. Buah durian mengandung mangan yang mana berperan dalam mengontrol kadar gula dalam darah tetap normal.

Like and share��

Read More

Demi Kebaikanmu, Berhentilah Merokok! Izinkan Aku Menunjukan Caranya!

:: Demi Kebaikanmu, Berhentilah Merokok! Izinkan Aku Menunjukan Caranya! ::

Hal pertama yang terlintas di kepalamu ketika diminta berhenti merokok adalah “Kenapa saya harus berhenti merokok?” Kesehatan adalah jawaban pertamanya. Berhenti merokok berarti juga menghentikan sebagian besar kemungkinan terkena kanker. Tak perlu lagi dijabarkan sejumlah riset yang menunjukan perbandingan bahwa orang yang tidak merokok jauh lebih sehat dari yang merokok. Yang tak kalah pentingnya adalah tidak adanya resiko rokok pasif untuk orang-orang tersayang di sekitarmu.

Lalu soal yang lain? Nafasmu tak lagi bau! Iya nafasmu bau ketika merokok. Sebaliknya indra penciumanmu perlahan akan membaik. Kamu bisa lebih menikmati segala harum dan bau disekitarmu. Makanan akan terasa lebih nikmat karena kamu bisa merasakan baunya.

Kemudian bayangkan berapa uang yang kamu habiskan untuk membeli rokok. Berapa uang terbakar setiap harinya? Berapa setiap minggunya? Setiap bulannya? Setahunnya? Kamu bisa menginvestasikan atau memanjakan diri dengan uang yang biasa dibeli untuk rokok. Jadi sudah mau berhenti? Aku tunjukan cara berhenti merokok.

1. Kamu Cuma Bisa Berhenti Karena Kamu!

Yup, Kamu hanya bisa berhasil berhenti ketika Kamu siap untuk melakukannya. Jangan berhenti karena orang lain atau alasan-alasan lainnya yang tidak berhubungan dengan dirimu. Seberapa banyak pun orang mengingatkan dan mengajari tidak akan bisa mengubah kebiasaanmu. Lihatlah lagi alasan di atas, renungi dan camkan di dalam diri.

2. Mungkin Cara Ini Aneh, Tapi Cobalah Menggosok Gigi Setiap Kali Selesai Merokok

Menggosok gigi mungkin menjadi cara yang aneh bagi kamu. Pada orang-orang yang diet, mereka sering menggosok gigi mereka saat mereka selesai makan agar mulut mereka menjadi netral dan tidak ingin memakan makanan lagi. Jadi, tidak ada salahnya jika kamu mencoba hal tersebut untuk menghilangkan keinginan merokok pada diri kamu. Mungkin saja cara ini akan berhasil. Lagi pula bayangkan repotnya ketika setiap merokok kamu harus sikat gigi.

3. Terdengar Standar, Tapi Mengganti Rokok Dengan Permen Masih Manjur Kok

Kegiatan merokok dilakukan dengan menghisap batang rokok bukan? Mungkin saja dengan menghisap permen, kamu tidak perlu lagi menghisap rokok. Bukankah kedua benda tersebut dikonsumsi dengan cara yang sama yaitu dihisap?

4. Kamu Orang Yang Kompetitif Bukan? Taruhan Dengan Teman Bahwa Kamu Mampu Berhenti Merokok

Kenapa tidak mencoba cara ini? Mungkin saja dengan taruhan, kamu menjadi terpacu untuk secepatnya menjauh dari rokok. Kamu bisa melakukan taruhan dengan teman kamu. Jika kamu dapat berhenti merokok dalam waktu satu bulan, teman kamu harus mentraktir kamu. Sebaliknya, jika kamu tidak bisa berhenti merokok dalam waktu satu bulan, maka kamu-lah yang harus menraktir teman kamu. Usahakan taruhannya restoran yang mahal ya, atau yang kalah harus membelikan gadget baru misalnya.

5. Hamil. Karena Sifat Keibuanmu Mudah-mudahan Mengalahkan Keinginan Merokokmu

Kehadiran sang buah hati merupakan anugerah yang tiada ternilai. Dengan kehamilan, kamu akan berusaha untuk menjaga kesehatan janin yang ada dalam rahim kamu. Hal ini akan menuntut kamu, para perempuan perokok aktif untuk berhenti merokok demi si kecil yang sedang tumbuh kembang dalam rahim kamu. Ini mungkin cara yang gila. Namun bukankah seorang ibu pasti akan melakukan hal apapun demi anaknya?

6. Iya Merokok Berbahaya Tapi Sudahkah Kamu Benar-Benar Mempelajari Bahaya Merokok

Kebanyakan orang yang tak kunjung berhenti merokok adalah orang yang hanya mengetahui sekilas mengenai bahaya merokok. Mungkin skema tersebut akan berubah jika kamu memahami secara detail apa saja bahaya yang ditimbulkan oleh rokok. Dengan begitu, kamu akan lebih memahami dan berpikir ulang untuk terus merokok atau berhenti merokok.

7. Tempel gambar proses bagaimana rokok merusak tubuh manusia

Menempel proses bagaimana rokok merusak tubuh kamu di tempat yang terlihat oleh mata kamu, seperti di dalam kamar dapat mengingatkan kamu tentang bahaya merokok. Setiap kamu melihat gambar tersebut, kamu akan teringat akan pentingnya menjaga tubuh kamu. Dan kamu pun akan diingatkan setiap kali kamu melihat gambar tersebut untuk secepatnya berhenti merokok dan mulailah untuk hidup sehat.

8. Perhatikan foto kebahagiaan keluarga

Tidak dapat dipungkiri, keluarga merupakan orang-orang yang berharga bagi hidup kita. Kamu pasti juga telah mengetahui bahwa dampak negatif rokok tidak hanya terjadi pada perokok aktif, namun juga dialami oleh perokok pasif. Saat kamu melihat foto gambaran kebahagiaan dalam keluarga kamu, patutlah kamu berpikir, “apa kamu rela mengorbankan keluarga kamu untuk keegoisan kamu yaitu tetap merokok.” Jika kamu menyayangi keluarga kamu, berhentilah merokok saat ini juga.

Beberapa cara di atas dapat kamu coba dalam proses menjauhkan diri dari bahaya yang ditimbulkan oleh rokok. Tidak ada salahnya mencoba hal-hal kecil yang mungkin dapat membantu kamu. Namun perlu diingat, lakukanlah hal-hal di atas dengan penuh kesungguhan. Karena hal-hal di atas tidak akan ada gunanya jika kamu tidak memiliki kemauan yang keras untuk berhenti merokok sehingga kamu melakukan berbagai cara untuk menghentikannya dengan cara yang setengah-setengah. Semoga tips ini dapat mengeluarkan kamu dari kubangan bahaya rokok. Ingat, berusahalah dengan sungguh-sungguh, maka kamu akan menuai hasil yang memuaskan!

Like & share

Read More

Saturday 13 February 2016

Aturan Baru Untuk SIM C

Aturan Baru Untuk SIM C
Kabar Surabaya–Aturan Baru Untuk SIM C Di tahun baru ini Pihak Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri mengeluarkan aturan baru untuk SIM C. Aturan ini berdasarkan pada Surat Pembaharuan dari nomor ST/271/II/2015 menjadi nomor ST/2652/XII/2015 pada 18 Desember 2015.
Inti dari surat pembaharuan ini adalah bahwa untuk SIM C saat ini tidak bisa di gunakan untuk di semua type motor. Peraturan ini akan berlaku pada1 Januari 2017.
Isi dari surat pemberitahuan aturan baru untuk SIM C ini adalah sebagai berikut :Untuk perpanjangan SIM bisa di lakukan 14 hari sebelum tanggal habis berlaku. Perpanjangan SIM bisa di lakukan tidak melebihi batas 3 bulan setelah habis masa berlakunya. Apabila setelah 3 bulan masa berlaku SIM habis makan harus menempuh prosedure pembuatan SIM baru.
Korlantas Mabes Polri sudah mengklasifikasikan SIM C berdasarkan kapasitas mesin, yaitu C, C1 dan C2.
SIM C adalah untuk sepeda motor berkapasitas mesin kurang dari 250 cc.
SIM C1 adalah untuk sepeda motor berkapasitas mesin kurang dari 250 cc– 500 cc.
SIM C2 adalah untuk sepeda motor berkapasitas mesin d1 atas dari 500 cc.
Meskipun di bagi menjadi 3 kategori, bukan berarti seseorang bisa memiliki 3 buah SIM C.
Dalam aturan baru untuk SIM C di sebutkan bahwa untuk mendapatkan sim C1 seseorang harus sudah mempunyai SIM C, begitu juga seterusnya apabila seseorang ingin mempunyai SIM C2 maka dia sudah harus mempunyai SIM C1.

Jadi aturan ini dilaksanakan secara berjenjang. Apabila telah mendapatkan SIM C1 maka SIM C-nya akan di tarik. Untuk penggantian SIM C dengan golongan baru ini akan di mulai serentak pada tahun 2017 mendatang .
Sim C adalah sim dasar yang hanya boleh mengendarai motor dengan kapasitas mesin 250 cc, sedangkan sim C1 bisa mengendarai motor dengan kapasitas makasimal sampai 500cc, tetapi jika yang dikendarai mempunyai kapasitas mesin di atas 500 cc (biasanya motor besar) maka harus mempunyai sim C2.
Demikian aturan baru untuk SIM C bagi pengendara motor. Diharapkan dengan aturan ini, para pengendara motor bisa lebih tertib lagi bila berkendara di jalan raya. Ingat selalu untuk Keep Safety Riding di manapun anda berada.
Cr faktual
Share=save!
Read More

12 Hal yang Harus Kamu Lakukan Saat Berumur 20 Tahunan

12 Hal yang Harus Kamu Lakukan Saat Berumur 20 Tahun
Waktu berlalu dengan cepat. Tampaknya baru kemarin kita berusia 12 tahun, sedang bermain sepeda di sekitar rumah. Saat berusia 22 tahun, banyak yang memutuskan untuk menikah dan berhenti sekolah, dan dengan uang pinjaman yang ada, banyak yang berpikir akan menjadi milioner saat berusia 30 tahun. Atau sejelek-jeleknya usia 35 tahun. Namun pada realitanya, segala sesuatu tidak berjalan semulus rencana.
Jika saat ini anda berusia 40 tahun, ada beberapa hal yang sebaiknya anda katakan kepada diri anda yang sedang berusia 22 tahun.
1. Selesaikan pendidikan anda.
Jangan berhenti. Mungkin anda merasa bosan sekarang, namun jangan sampai anda berada pada situasi dimana anda tidak menyukai pekerjaan anda, namun anda tidak dapat berhenti. Menyelesaikan gelar sarjana akan membukakan anda pintu terhadap lebih banyak kesempatan.
2. Uang tidak membusuk, simpanlah.
Mulailah berinvestasi sejak dini. Berapa banyak barang yang anda miliki untuk menunjukan jumlah uang yang anda habiskan semasa sekolah dan kuliah? Jika anda investasikan separuhnya saja, anda akan memiliki banyak pada masa paruh baya anda. Berinvestasilah sejak dini.
3. Jangan beli rumah pertama yang anda lihat.
Belilah yang termurah dengan lingkungan yang paling baik.
4. Bangunlah sebuah kebiasaan untuk hidup sesuai anggaran.
Hal penting yang harus anda ingat adalah: hidup sesuai anggaran atau budget tidak memenjarakan atau membatasi anda, namun untuk memastikan kebebasan anda suatu saat kelak.
5. Belajarlah untuk ber-negosiasi dalam segala hal.
Belajar negosiasi akan menyelamatkan uang anda dalam jumlah besar. Selalu siap untuk belajar dan keluar dari suatu situasi.
6. Pastikan anda dilindungi asuransi kesehatan setiap saat.
7. Waktu berkualitas di kantor memang penting, namun jumlah waktu anda di rumah-lah yang terpenting.
Bos anda tidak akan perduli dengan keluarga anda. Namun keluarga tetap ada setelah anda lama meninggalkan pekerjaan anda. Jadi sebaiknya utamakan keluarga anda.
8. Jangan dengarkan mereka yang mengatakan bahwa ada jalan singkat menuju kekayaan.
Kekayaan tercipta karena anda berhasil menawarkan sesuatu yang menarik dan bernilai kepada mereka yang memintanya. Pelajaran penting disini adalah: carilah tau permintaan yang belum dipenuhi dan pelajari bagaimana cara memenuhinya.
9. Pastikan pasangan anda memiliki nilai yang sama dengan diri anda.
Hal yang satu ini dapat menjadi penentu kebahagiaan anda. Bicarakanlah dengan pasangan anda, nilai yang penting pada kehidupan anda yang harus diajarkan kepada anak-anak, walaupun anda tidak berencana memilikinya.
10. Belajar membangun jaringan.
Belajarlah untuk terus berhubungan dengan teman lama. Belajarlah untuk meminta pertolongan tanpa terlihat sedang melakukannya. Lihatlah bagaimana orang lain membangun jaringan. Ingatlah, yang penting adalah bukan apa yang anda tau, tetapi apa yang dapat anda lakukan dengan apa yang anda tau. Dan yang lebih penting lagi, bukan siapa yang anda kenal, melainkan siapa yang kenal anda. Belajarlah untuk membangun jaringan tanpa mengharapkan imbalan.
11. Never accept a job just because the pay is higher.
Jangan menerima sebuah pekerjaan hanya karena ia memiliki bayaran yang lebih tinggi. Hidup bukan hanya tentang uang.
12. Percaya, namun pastikan.
Anda dapat percaya dengan apa yang diajarkan, anda dengar, dan baca sewaktu kecil. Namun sekarang, anda terus harus melakukan pengecekan terhadap referensi, menanyakan pertanyaan, dan mencari jawaban. Janganlah menjadi seorang sinis, namun pastikan segala sesuatunya. Pelajaran penting: pastikan anda tau anda sedang berurusan dengan siapa dan apa motivasinya.
Pelajari apa yang memotivasi diri anda. Pelajari apa yang memotivasi pasangan anda dan anak anda. Pelajari apa yang memotivasi teman dan teman kerja anda, bos anda, bos dari bos anda. Jangan pernah berhenti belajar, dan bertumbuh.
like&share
Read More

Renungan Hidup Berkeluarga

GUYS, YUK BERPIKIR JERNIH TENTANG MAKNA MANFAAT DENGAN MEMBACA POSTINGAN INI!
Pediasure x Chatime
Jadi barusan ayah cerita habis pulang kerja. Ayah abis dari apotek. Tadi ayah sebelahan sama seorang ibu dan anaknya.
Ibu: mba, mau beli susu pediasure
Kemudian petugas apoteknya bawain susu pediasure ukuran kecil dan besar
Ibu: berapa harganya?
Petugas: (ayah lupa harga tepatnya, sekitar 130rb)
Ibu: kalau yg besar berapa?
Petugas: (ayah lupa juga harganya, sekitar 300rb)
Kemudian ibu itu diem dl dan balik badan, nelepon entah siapa dan ngobrolin ttg harga susu itu. Setelah bbrp menit akhirnya ibu itu balik lg
Ibu: mba ga ada yg standar?
Petugas: ini yg standar bu, harganya segini
Ibu: ga ada yg lebih murah lagi?
Petugas: gak ada, ini paling kecil
Ibu itu balik badan dan kembali nelepon. Setelah mempertimbangkan dgn lama, akhirnya ibu itu gak jadi beli susu.
Ayah ku berasumsi bhw uang yg mungkin ibu itu bawa cuma 100rb atau kurang, pengen rasanya bantu beliin cuma ga enak takut kesinggung.
Disini saya terenyuh dan ngerasa sedih bgt. Tadi sore, saya beli milk tea chatime di baltos harganya 31rb. Aku haus dan aku beli. As easy as that. Kalau misalnya 31rb itu aku kasih buat ibu itu, mungkin skrg anak nya lg minum susu sebelum tdr :')
People are starving for something and i spent money that easily.
Mungkin aku haus cm krn keinginan sesaat tapi anak itu butuh susu bkn hanya buat keinginan sesaat tp juga utk masa depannya.
31rb mungkin kecil buat kita, tp mungkin itu besar bgt buat ibu itu. Guys, like, 31rb jaman skrg bisa dipake apa ke mall? But in the other parts of the world, IT MEANS A THING.
If i were my dad, i know i cant do anything. I know i cant just like "bu beli aja, biar saya yg bayar" cause its not that easy. But i know that we could do more!
Saya kesel sm diri sendiri, kalau inget udah hedon brp kali mungkin ga keitung. Like i spent so much buat yg ga penting. But people are trying so hard to get something they really need :(
We live in the same world, we are under the same sky. But how it could be?
Mungkin kalau diliat dr sisi kebutuhan, memang tiap org punya kebutuhannya masing2. For some people maybe, chatime is so cheap. For me, as a university student is not that expensive. For some people, susu pediasure maybe is cheap or expensive, but for others its not. We all have different kind of perspectives. Tapi yg membuat kita sama adalah kita sama sama punya kebutuhan.
We cant change the world as easy as that. But were trying. I know all of u hoping there is no poverty anymore. Sejahat2nya lo pasti gamau liat anak diluar sana kelaperan disaat lo beli makanan di mall super mahal.
We, as youth, have the same goals. We, as youth, could do more! For Me, as a university student, want to make a change, and also you.
I am not asking u to stop buying expensive things but i just want u to take a look around. There are so many people in poverty. Just remember them. Remember. If u already, then please pray for them. Make something worth for them.
How can they know the taste of Chatime milktea if they dont even know the taste of milk itself :')
Read More

Pecinta Mie WAJIB BACA

NGERIII !! Ini Jika Anda Suka Makan Mie... !! Pecinta Mie WAJIB BACA ....
Tahukah Anda makanan yang serba instan bila terus-terusan dikonsumsi bakal memiliki resiko menyebabkan beragam jenis penyakit? Pasti kebanyakan orang tahu serta mengerti hal semacam itu.
Nah, ini Apa yang Berlangsung dalam perut Anda Saat Anda Makan Mie Instan
Berbagi serta Like ya Joo… Siapa tau orang lain memerlukan..!!
Mie instan yaitu Makanan cepat saji popular untuk makan siang atau makan malam untuk mereka yang kekurangan saat (atau duit tunai), seperti mahasiswa.
Walau Anda mungkin saja tak berasumsi mie instan yaitu makanan sehat, Anda mungkin saja memikirkan mie instan tak terlampau jelek, dibanding dengan makan burger, kentang, goreng, maupun makanan cepat saji lainya.
Dr. Braden Kuo dari Massachusetts General Hospital bisa bikin Anda memperhitungkan cinta Anda pada mie instan. Dia memakai kamera pil memiliki ukuran untuk lihat apa yang berlangsung didalam perut serta saluran pencernaan sesudah Anda makan mie ramen, salah satu type umum dari mie instan. Akhirnya sangatlah mengagetkan …
MIE RAMEN TIDAK JATUH SETELAH WAKTU PENCERNAAN
Anda bisa lihat mie ramen dalam perut. Bahkan juga sesudah dua jam, mie ramen itu tatap sangatlah utuh, tambah lebih utuh dari pada mie ramen buatan sendiri, yang dipakai juga sebagai pembanding.
Hal semacam ini bisa jadi beberapa argumen. Juga sebagai permulaan, mie ramen itu dapat jadi suatu beban pada pencernaan Anda yang menyebabkan pada terganggunya kandungan gula Anda serta pelepasan insulin. Hal semacam itu yaitu salah satu pemicu diabets.
Saat makanan terus dalam saluran pencernaan Anda untuk saat yang lama, akan beresiko pada penyerapan nutrisi. Dalam masalah pemprosesan mie ramen, tak terdapat beberapa nutrisi yang dapat diperoleh. Demikian sebaliknya, ada daftar panjang zat aditif, termasuk juga toksin pengawet tersier-butil hidrokuinon (TBHQ).
LIMA GRAM PENGAWET MIE INSTAN (TBHQ) ADALAH LETHAL
TBHQ, adalah product sampingan dari industri perminyakan, kerap tercatat juga sebagai “antioksidan, ” namun utama untuk mengerti itu yaitu bahan kimia sintetik dengan sifat-antioksidan tak antioksidan alami.
MEMAKAN MIE INSTAN TERHUBUNG KE SINDROM METABOLIK
bila Anda masih tetap memperhitungkan mie instan untuk makan siang, Anda mesti tahu suatu studi baru yang diterbitkan dalam Journal of Nutrition temukan bahwa wanita yang konsumsi mie instan yang lebih mempunyai resiko penting semakin besar dari sindrom metabolik dari pada mereka yang kurang dalam konsumsi makanan.
Sebarkan jika menurut kamu info ini bermanfaat.
Read More

APA ITU KEBAHAGIAAN?

APA ITU KEBAHAGIAAN?
Bagi orang miskin, uang itulah kebahagiaan.
Bagi orang sakit, kesehatan itulah kebahagiaan
Bagi pemuda lajang, pasangan hidup itulah kebahagiaan
Bagi mahasiswa gelar, sarjana itulah kebahagiaan
Bagi penganggur pekerjaan, itulah kebahagiaan
Bagi yang kebanyakan pekerja, liburan itulah kebahagiaan
Bagi orang tua, anak berbakti itulah kebahagiaan
Bagi orang lumpuh, berjalan itulah kebahagiaan
Bagi orang buta, melihat itulah kebahagiaan
Bagi pemabok, alkohol itulah kebahagiaan
Bagi ibu-ibu kaya, shopping itulah kebahagiaan
Bagi politikus, jabatan dan kuasa itulah kebahagiaan
Bagi selebritis, popularitas itulah kebahagiaan
Semua orang punya definisi kebahagiaan namun sedikit sekali yang mengatakan hidup dalam kasih dan rasa syukur itulah kebahagiaan!
Kebahagiaan-kebahagiaan di atas sebenarnya bukanlah kebahagiaan, lebih tepat adalah kesenangan, kepuasan dan kegembiraan yang singkat dan sementara.
Kebahagiaan sejati hanya ada dalam kasih dan rasa syukur.
Hanya kasih dan rasa syukur yang mendatangkan sukacita, kedamaian dan keceriaan.
Hanya kasih dan rasa syukur yang mendatangkan kebahagiaan sejati dalam hidup.
Hanya bersyukurlah dalam kasih yang membuat segalanya jadi indah.
Read More

Ternyata Hijab Membuat Awet Muda

Ternyata Hijab Membuat Awet Muda
Segala sesuatu yang diperintahkan dan yang dilarang oleh Allah SWT memiliki manfaat yang dapat kita ketahui baik secara langsung maupun tidak langsung. Salah satunya mengenai perintah menutup aurat. Bukan tanpa sebab, Allah SWT memerintahkan untuk menutup aurat karena sebenarnya dibalik perintah itu ada manfaat yang baik.
Ternyata Hijab Membuat Awet Muda
Allah SWT berfirman dalam Al-Qur’an surat Al-Ahzab ayat 59 :
“Wahai nabi, katakanlah kepada istri-istri, anak-anak perempuan dan istri-istri orang mukmin bahwa “hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka.” Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu merekka tidak diganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”
Dikatakan bahwa sebelum ayat ini turun, cara berpakaian antara wanita merdeka atau hamba sahaya, yang berperangai baik atau kurang sopan hampir sama saja. Sehingga para lelaki usil sering mengganggu mereka terutama pada hamba sahaya. Oleh karena itu, ayat di atas turun untuk menghindarkan wanita dari gangguan serta menunjukkan kehormatan wanita muslimah. Selain itu, juga ditemukan fakta bahwa dengan berhijab akan membuat lebih awet muda. Mengapa demikian ?
Dalam sebuah kesempatan Dr. Dewi Inong Irana, Sp.KK, seorang pegiat di Yayasan Kita dan Buah Hati mengungkapkan fakta mengenai peranan jilbab dari segi kesehatan, yang dikutip oleh Humas Institut Pertanian Bogor. Dr. Dewi mengatakan bahwa seiring bertambahnya usia maka akan terjadi perubahan kulit pada perempuan. Perubahan tersebut meliputi berkurangnya kelembaban dan kolagen pada kulit, sehingga kulit menjadi kering, timbulnya kerutan, terjadinya perubahan warna dan regenerasi sel kulit yang melambat. Yang harus diperhatikan oleh para wanita adalah faktor perusak kulit yaitu sinar ultraviolet (UV), kosmetik yang mengandung bahan kimia yang berbahaya, gizi tidak seimbang dan stress.
Dr. Dewi juga mengatakan bahwa dengan memakai hijab dapat mencegah penyakit kanker kulit karena area kulit selalu tertutup. Faktanya kulit seorang perempuan lebih tipis daripada kulit pria dan memliki pigmen yang lebih rentan terkena penyakit kanker kulit. Penelitian mengenai hal ini telah banyak dilakukan, dan dapat diambil kesimpulan bahwa kanker kulit biasanya disebabkan oleh sinar UV yang menyinari wajah, leher, kaki dan tangan. Kebanyakan menyerang orang bekulit putih karena lebih mudah terbakar matahari.
Sinar matahari juga memiliki dampak yang buruk bagi kulit, yaitu mempercepat penuaan. Tubuh memerlukan vitamin D yang di dapatkan dari sinar matahari pagi, namun untuk menyerap sinar matahari yang bermanfaat bagi tubuh cukup dari telapak tangan dan wajah. Ketika hari telah siang, vitamin D pada sinar matahari akan membahayakan kulit. Secara ilmiah dijelaskan bahwa sinar matahari dapat merangsang melanosit yaitu sel-sel melanin untuk mengeluarkan melanin. Akibatnya dapat merusak jaringan kolagen dan elastin. Jaringan kolagen dan elastin memiliki peranan penting dalam menjaga keindahan dan kelenturan kulit. Bahkan krim-krim pelindung pun tidak mampu untuk melindungi kulit secara total dari sinar matahari. Dengan demikian memakai hijab dapat memperlambat proses penuaan karena sebagian besar area tubuh tertutup oleh hijab.
Selain itu manfaat berhijab juga dapat membuat rambut lebih sehat, loh kok bisa ya? Tentu saja demikian, karena saat memakai hijab rambut terlindung dari debu, polusi dan paparan sinar UV. Sehingga rambut lebih terjaga kebersihan dan kesehatannya. Interaksi rambut secara langsung dengan dunia luar dapat membuat rambut menjadi kusam. Meskipun cukup terlindungi, namun tetap harus diimbangi dengan perawatan.
Read More

Ketika Seorang Sahabat Sejati Bertanya Kepada Sahabatnya

Ketika seorang sahabat sejati bertanya kepada sahabatnya, “apakah aku pernah melakukan salah padamu?“.
Sahabatnya akan menjawab, “ya, tapi aku sudah melupakan kesalahanmu“.
Ketika seorang sahabat sejati berbalik bertanya kepada sahabatnya, “apakah aku pernah bersalah padamu?“.
Sahabatnya akan menjawab, “ya, tapi aku sudah lupa akan hal itu“.
Ketika seorang bertanya, “Apa yang telah kau lakukan untuk sahabatmu?“
Seorang sahabat akan menjawab, “Aku tidak tahu.” sebab seorang sahabat tidak pernah meminta imbalan dari apa yang telah di perbuatnya dengan tulus.
Ketika seorang sahabat sejati memarahi sahabatnya, dan sahabatnya bertanya, “mengapa kamu memarahiku?“
Sahabatnya akan menjawab, “demi kebaikanmu“.
Ketika seseorang bertanya, “apakah alasanmu menjadi sahabatnya?“
Ia akan menjawab, “tidak tahu“. Sebab sahabat yang sejati tidak pernah memanfaatkan, tidak pernah memandang kelemahan dan kelebihan.
Ketika kau jatuh, ia akan berusaha menopangkan tangannya supaya kau tidak tergeletak.
Ketika kau bersuka, ia akan berada disisimu dan turut merasakan kebahagiaanmu.
Ketika kau berduka, ia akan berada disampingmu, meskipun ia tidak tahu bagaimana cara menghiburmu. Tetap mendengarkanmu, mendengarkan setiap kata yang keluar dari mulutmu, meskipun kau hanya mengaduh dan meskipun ia tidak tahu bagaimana solusi masalahmu.
Ketika kau mengatakan cita – citamu, ia akan mendukung dan berdoa untukmu.
Ketika ia bersuka, kau juga akan bersuka karenanya.
Ketika ia berduka, kau yang ada di sampingnya.
Sahabat adalah memberi tanpa ada maksud di belakangnya, bukan hanya menerima.
Sahabat tidak pernah membungkus racun dengan permen manis.
Persahabatan tidak diukur oleh berapa lamanya waktu, tetapi berapa besar arti ‘persahabatan’ itu sendiri.
Persahabatan tidak diukur oleh materi, tetapi berapa besar pengorbanan.
Persahabatan tidak diukur dari kesuksesan yang di peroleh, tetapi dari berapa besar dukungan yang di berikan.
Ia dapat menyayangimu, bahkan lebih dari dirinya sendiri.
Persahabatan tidak pernah mulus. Tetapi yang membuat indah adalah ketika mereka berhasil menjalaninya bersama, meskipun harus melalui pertumpahan air mata.
Hal yang paling membuat sahabatmu sedih adalah ketika kamu, sebagai seorang sahabat, membohonginya dengan alasan apapun. Sebab ia sangat percaya padamu. Hanya satu yang sahabatmu minta kepadamu : supaya ia menjadi bagian hidupmu.
Setuju ? Like & share
Read More

WAHAI PRIA, SANGGUPKAH KAU ?

WAHAI PRIA, SANGGUPKAH KAU ? (Sebuah Kisah)
Seorang pria beristeri tanpa sengaja berkenalan dengan seorang gadis dinsebuah kantin kompleks perkantoran, karena ada urusan pekerjaan merekapun tukeran PIN BB.
Malam harinya si gadis mulai BBM
si pria :
Gadis : Mas hebat ya. Punya usaha sendiri, sukses pula
Pria : Terima kasih ya:)
Esoknya si gadis menelpon sekedar say hallo.
Gadis : Kapan ya mas, kita makan bareng lagi?
Pria : Oke kapan aja boleh
Setelah itu mereka masih sering berhubungan melalui BBM dan
telepon, sesekali juga janjian pergi makan siang bareng.
Hari-hari berlalu, tiada hari tanpa kontak antara mereka. Sampai suatu hari, si gadis BBM, isinya adalah :
"Mas... Sebenarnya aku mencintaimu , aku tau kamu udah punya keluarga, tapi aku mau menerima kondisi sebagai isteri ke-2, aku siap mas dan maaf aku mengganggu perasaanmu.
Dengan berat hati pria itu menjawab : "Dik, aku mengerti dan paham maksudmu... tapi dengan berat hati aku harus jawab TIDAK! Aku tau kamu memang cantik, dan aku yakin semua lelaki pasti mengatakan tubuh dan parasmu elok dan cantik.
Tapi, tahukah kamu kenapa aku bisa tampil baik dan hingga usahaku sukses? Itu semua karena dorongan dan semangat isteriku.
Sungguh sangat berdosa kalau aku harus berselingkuh dengan
seseorang yang hanya mengagumiku, karena tau kalau aku sekarang udah sukses.
Kamu menyukai aku tidak ikhlas, kamu hanya melihat tampilanku
semata. Padahal ada seseorang yang tersayang di rumah yang telah bersusah payah mendorong aku agar selalu tampil sebaik mungkin, dia adalah isteriku tercinta.
Kalau kamu menyukai aku, artinya kamu tinggal memetik hasilnya, dan cara ini tidak pernah abadi.
Taukah kamu bahwa aku memulai ini dari nol dan isteriku
yang selalu mendampingiku di kala susah, terpuruk dan sukses seperti ini.
Taukah kamu bahwa isteriku yang selalu mendoakan kesuksesanku hingga aku bisa menjadi seperti ini. Kamu memang cantik, tapi hati isteriku lebih cantik.
Terima kasih atas cintanya, maaf aku tidak bisa membalas seperti kehendakmu.
Wahai pria, sanggupkah kau seperti kisah di atas ??
Tag, Like share Ya ...........
semoga bermanfaat......
Read More